20130818

Kebaktian Umum, Minggu18 Agustus2013 Pdt. Bernard Legontu


Salam sejahtera kepada kita sekalian, selamat berbahagia mendengarkan suara Firman.

Zakharia 4:1-5
4:1 Datanglah kembali malaikat yang berbicara dengan aku itu, lalu dibangunkannyalah aku seperti seorang yang dibangunkan dari tidurnya.
4:2 Maka berkatalah ia kepadaku: "Apa yang engkau lihat?" Jawabku: "Aku melihat: tampak sebuah kandil, dari emas seluruhnya, dan tempat minyaknya di bagian atasnya; kandil itu ada tujuh pelitanya dan ada tujuh corot pada masing-masing pelita yang ada di bagian atasnya itu.
4:3 Dan pohon zaitun ada terukir padanya, satu di sebelah kanan tempat minyak itu dan satu di sebelah kirinya."
4:4 Lalu berbicaralah aku, kataku kepada malaikat yang berbicara dengan aku itu: "Apakah arti semuanya ini, tuanku?"
4:5 Maka berbicaralah malaikat yang berbicara dengan aku itu, katanya kepadaku: "Tidakkah engkau tahu, apa arti semuanya ini?" Jawabku: "Tidak, tuanku!"

Ini adalah pembicaraan antara Zakharia dengan Malaikat Tuhan. Zakharia artinya Allah tidak pernah melupakan atau Allah mengingat. Ini adalah penglihatan yang kelima bagi Zakharia. Seperti yang dikatakan oleh nabi Yoel dan diangkat oleh rasul Petrus, pada akhir zaman akan ada orang-orang yang mendapatkan penglihatan-penglihatan.
Kisah Para Rasul 2:17
2:17 Akan terjadi pada hari-hari terakhir -- demikianlah firman Allah -- bahwa Aku akan mencurahkan Roh-Ku ke atas semua manusia; maka anak-anakmu laki-laki dan perempuan akan bernubuat, dan teruna-terunamu akan mendapat penglihatan-penglihatan, dan orang-orangmu yang tua akan mendapat mimpi.

Kita harus memilah-milah dan mengerti apakah penglihatan itu benar dari Tuhan atau rekayasa hati manusia itu sendiri (halusinasi). Kalau penglihatan itu dari Tuhan maka kita melihat warna kehidupan yang dipakai oleh Tuhan untuk mendapatkan penglihatan untuk disampaikan kepada umat adalah orang yang tidak terikat dengan dunia. Tetapi kalau seseorang menyampaikan penglihatan padahal kita melihat hidupnya diikat oleh dunia maka penglihatannya itu patut dipertanyakan.
Kolose 2:18-19
2:18 Janganlah kamu biarkan kemenanganmu digagalkan oleh orang yang pura-pura merendahkan diri dan beribadah kepada malaikat, serta berkanjang pada penglihatan-penglihatan dan tanpa alasan membesar-besarkan diri oleh pikirannya yang duniawi,
2:19 sedang ia tidak berpegang teguh kepada Kepala, dari mana seluruh tubuh, yang ditunjang dan diikat menjadi satu oleh urat-urat dan sendi-sendi, menerima pertumbuhan ilahinya.

Jadi penglihatan itu dapat diberi label benar kalau yang dipakai oleh Tuhan adalah orang yang tidak terikat dengan dunia, dia adalah hamba Tuhan yang motivasi pelayanannya bukan karena sekerat roti atau sekeping uang perak, yang hatinya terbeban bagaimana supaya umat Tuhan mencapai apa yang dijanji oleh Tuhan. Ada dua kriteria orang yang mendapat penglihatan yang benar yang dipakai oleh Tuhan.
1.      Berpegang teguh pada Kepala yaitu ajaran Firman Tuhan yang benar (sehat).
2.      Harus menunjukkan kesetiaan pada ajaran yang sehat itu.
Kalau tidak setia pada ajaran yang benar maka penglihatan apapun yang ia sampaikan itu bohong.

Kalau hamba Tuhan tidak berpegang teguh pada pengajaran kepala dan tidak setia lalu menyampaikan penglihatan maka yang rugi adalah dirinya sendiri dan jemaat juga dirugikan. Ini adalah bagian manuver iblis yang sekarang bergentayangan di dalam gereja Tuhan untuk menghambat anak Tuhan masuk pada rencana Tuhan yaitu pembentukan Tubuh Kristus yang sempurna.

Yang dilakukan oleh Tuhan untuk memakai Zakharia menerima penglihatan:
1.      Telinganya terjaga benar
Zakharia 4:1
4:1 Datanglah kembali malaikat yang berbicara dengan aku itu, lalu dibangunkannyalah aku seperti seorang yang dibangunkan dari tidurnya.

Jadi Zakharia harus benar-benar terjaga, siap untuk menerima pemberian Tuhan. Tuhan tidak akan memberikan pemberian yang terbaik kalau kehidupan itu belum sungguh-sungguh siuman/sadar. Zakharia 4:1 ini hubungannya dengan telinga karena Malaikat Tuhan datang membangunkan dia. Jadi telinganya harus terjaga, tidak boleh tidur, untuk menerima pemberian yang sangat berharga dari Tuhan.

Yang diperlihatkan kepada Zakharia ini menunjuk kegerakan yang besar di akhir zaman, kegerakan pelita emas/kegerakan Roh Kudus, kegerakan yang terus menerus sampai selesai dan tidak bisa dihadang oleh siapapun. Jadi kegerakan yang diperlihatkan oleh Tuhan kepada Zakharia dalam bentuk pelita emas merupakan kegerakan Roh Kudus hujan akhir dan kita sedang menuju ke sana.

2.      Mata harus benar-benar melihat
Zakharia 4:2
4:2 Maka berkatalah ia kepadaku: "Apa yang engkau lihat?" Jawabku: "Aku melihat: tampak sebuah kandil, dari emas seluruhnya, dan tempat minyaknya di bagian atasnya; kandil itu ada tujuh pelitanya dan ada tujuh corot pada masing-masing pelita yang ada di bagian atasnya itu.

Dalam ayat kedua ini dicek apakah Zakharia sudah benar-benar terjaga atau tidak. Pada kegerakan ini tidak ada yang bisa menghalang. Kalau dalam diri saudara ada kegerakan Roh Kudus dan kegerakan Firman maka tidak akan ada gunung yang bisa menghadang saudara. Kalau sedikit-sedikit kita tersandung berarti belum mengalami kegerakan, belum siuman, telinga belum tanggap dan mata belum jeli untuk melihat dan mendengar. Itu sebabnya seringkali tersandung dan akhirnya mengkemas sesuatu yang terjadi menurut pandangan dan pikiran kita sehingga akhirnya kita terjebak dengan opini kita sendiri.

Penglihatan-penglihatan dalam bentuk kegerakan ini akan memuncak pada 2 arah, ada yang positif dan ada yang negatif. Dimana alur kita berada? Kita harus waspada tentang hal ini dan ini adalah tanggung jawab saya sebagai hamba Tuhansupayakitaberadapadajalur yang positif.
Ibrani 13:17
13:17 Taatilah pemimpin-pemimpinmu dan tunduklah kepada mereka, sebab mereka berjaga-jaga atas jiwamu, sebagai orang-orang yang harus bertanggung jawab atasnya. Dengan jalan itu mereka akan melakukannya dengan gembira, bukan dengan keluh kesah, sebab hal itu tidak akan membawa keuntungan bagimu.

Sifat kegerakan Roh Kudus dan Firman adalah untuk menjadikan kita dari manusia insani (daging) menjadi manusia Ilahi. Ini bukanlah hal yang mudah tetapi ini adalah suatu proses. Proses ini harus kita terima dengan baik supaya kita diubahkan dari karakter daging menjadi karakter Ilahi. Kedengarannya mustahil tetapi bagi Tuhan tidak ada yang mustahildaninijanjiTuhan.
2 Petrus 1:4
1:4 DenganjalanituIatelahmenganugerahkankepadakitajanji-janji yang berhargadan yang sangatbesar, supayaolehnyakamubolehmengambilbagiandalamkodratilahi, danluputdarihawanafsuduniawi yang membinasakandunia.

Tuhan memperlihatkan kepada Zakharia Kandil bercabang tujuh, dengan corong dan wadah minyaknya, semuanya sudah siap. Ini menunjukkan pelita itu menyala terus menerus karena terus diisi minyak. Artinya kegerakan ini bekerja berkesinambungan sampai mencapai tujuan akhir kegerakan itusendiri.

Hasil akhir dari kegerakan itu: (yang positif)
Wahyu 12:1-2
12:1 Maka tampaklah suatu tanda besar di langit: Seorang perempuan berselubungkan matahari, dengan bulan di bawah kakinya dan sebuah mahkota dari dua belas bintang di atas kepalanya.
12:2 Ia sedang mengandung dan dalam keluhan dan penderitaannya hendak melahirkan ia berteriak kesakitan.

Kisah Para Rasul 2:19
2:19 Dan Aku akan mengadakan mujizat-mujizat di atas, di langit dan tanda-tanda di bawah, di bumi: darah dan api dan gumpalan-gumpalan asap.

Apa yang ditampilkan dalam Wahyu 12:1-2 adalah hasil kegerakan yang diawali dengan kegerakan pertama yang prosesnya dari kecil sehingga akhirnya membludak sampai tidak bisa terbendung lagi. Ini sama dengan yang dilihat Yehezkiel dalam Yehezkiel padal 47.
Ø  Air yang mulai dari mata kaki artinya perjalanan hidup kita mulai dipimpin oleh kuasa Roh Kudus.
Roma 8:14
8:14 Semua orang, yang dipimpinRoh Allah, adalahanak Allah.

Galatia 5:25
5:25 JikalaukitahidupolehRoh, baiklahhidupkitajugadipimpinolehRoh,

Ø  Air sampai di lutut artinya doa penyembahan kita mulai didorong dan digarap oleh Roh Kudus.
Roma 8:26
8:26 DemikianjugaRohmembantukitadalamkelemahankita; sebabkitatidaktahu, bagaimanasebenarnyaharusberdoa; tetapiRohsendiriberdoauntukkitakepada Allah dengankeluhan-keluhan yang tidakterucapkan.

Ø  Air sampai pinggang artinya penyerahan diri sendiri sepenuh.Sama seperti yang dikatakan kepada Petrus kelak saat tua orang lain akan mengikat pinggangnya, maksudnya dia harus menyerah sepenuh kepada yang mengikat.
Yohanes 21:18
21:18 Akuberkatakepadamu: Sesungguhnyaketikaengkaumasihmudaengkaumengikatpinggangmusendiridanengkauberjalankemanasajakaukehendaki, tetapijikaengkausudahmenjaditua, engkauakanmengulurkantanganmudan orang lain akanmengikatengkaudanmembawaengkauketempat yang tidakkaukehendaki."

Ø  Tidak bisa diarungi lagi tinggal berenang. Ketika berenang hanya kepala yang kelihatan, badannya sudah dibungkus oleh air. Artinya hanya Tuhan Yesus yang nampak dan tubuh (gereja Tuhan) itu sudah dikuasai oleh Roh Kudus, sudah dikuasai oleh sifat Ilahi.

Gereja Tuhan tidak boleh tinggal di tempat (stagnan), harus menuju ke sana dan sekarang tinggal menunggu waktu sedikit lagi akan terjadi.

Yehezkiel 47:1-2
47:1 Kemudian ia membawa aku kembali ke pintu Bait Suci, dan sungguh, ada air keluar dari bawah ambang pintu Bait Suci itu dan mengalir menuju ke timur; sebab Bait Suci juga menghadap ke timur; dan air itu mengalir dari bawah bagian samping kanan dari Bait Suci itu, sebelah selatan mezbah.
47:2 Lalu diiringnya aku ke luar melalui pintu gerbang utara dan dibawanya aku berkeliling dari luar menuju pintu gerbang luar yang menghadap ke timur, sungguh, air itu membual dari sebelah selatan.
Kegerakan itu mengalir dariambangpintu bait sucimenujusebelah selatan mezbah. Dalam Tabernakel yang ada di sebelah selatan adalah Pelita Emas.Jadi Roh Kudus itu bekerja sebenarnya untuk membawa keharuman Korban Kristus kepada kitasebab air itumengalirdandisinggungsoalMezbahKorbanBakaran, kegerakan Roh Kudus tidak berlawanan dengan Korban Kristus.

Yehezkiel 47:3
47:3 Sedang orang itu pergi ke arah timur dan memegang tali pengukur di tangannya, ia mengukur seribu hasta dan menyuruh aku masuk dalam air itu, maka dalamnya sampai di pergelangan kaki.
Perjalanan hidup kita sudah harus dipimpin oleh Roh Kudus. Kita harus merasakan kita melangkah ada nilai-nilai rohani dan menjadi berkat, itu berarti kita sudah ada di bawah pimpinan Roh Kudus.

Abraham menyunat orang-orang yang lahir di rumahnya sendiri dan penyunatan itu ada hubungannya denganperjanjian Allah daninimenunjukRoh Kudus.

Dari Abraham sampai Elia itu 1000 tahun
Dari Elia sampai Tuhan Yesus datang pertama kali itu 1000 tahun
Dari Tuhan Yesus sampai terjadinya kegerakan Reformasi Gereja yang memuncak pada zaman Marten Luther kurang lebih 1000 tahun
Dari Reformasi Gereja sampai kedatangan Tuhan Yesus kedua kali kurang lebih 1000 tahun.
Kita sekarang masuk pada angka 1000 yang terakhir. Kita sudah harus belajar mengalahkan daging. Sampai kita mengarungi air itu artinya tubuh kita dikuasai oleh Roh Kudus.

Yehezkiel 47:4a
47:4a Ia mengukur seribu hasta lagi dan menyuruh aku masuk sekali lagi dalam air itu, sekarang sudah sampai di lutut;

Ini menunjuk penyembahan kita di dalam bimbingan Roh Kudus.
Roma 8:26
8:26 Demikian juga Roh membantu kita dalam kelemahan kita; sebab kita tidak tahu, bagaimana sebenarnya harus berdoa; tetapi Roh sendiri berdoa untuk kita kepada Allah dengan keluhan-keluhan yang tidak terucapkan.

Yehezkiel 47:4b
47:4b kemudian ia mengukur seribu hasta lagi dan menyuruh aku ketiga kalinya masuk ke dalam air itu, sekarang sudah sampai di pinggang.

Kalau rohani kita sudah tua/dewasa maka ada penyerahan sepenuh kepada Tuhan.
Yohanes 21:18-19
21:18 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya ketika engkau masih muda engkau mengikat pinggangmu sendiri dan engkau berjalan ke mana saja kaukehendaki, tetapi jika engkau sudah menjadi tua, engkau akan mengulurkan tanganmu dan orang lain akan mengikat engkau dan membawa engkau ke tempat yang tidak kaukehendaki."
21:19 Dan hal ini dikatakan-Nya untuk menyatakan bagaimana Petrus akan mati dan memuliakan Allah. Sesudah mengatakan demikian Ia berkata kepada Petrus: "Ikutlah Aku."



Yehezkiel 47:5
47:5 Sekali lagi ia mengukur seribu hasta lagi, sekarang air itu sudah menjadi sungai, di mana aku tidak dapat berjalan lagi, sebab air itu sudah meninggi sehingga orang dapat berenang, suatu sungai yang tidak dapat diseberangi lagi.

Rencana Tuhan pasti akan terpenuhi. Hanya oleh Korban Kristus memungkinkan semua hal ini bisa jadi. Tanpa Korban Kristus tidak mungkin hal ini terjadi.

Sebenarnya Tuhan menjanjikan yang amat baik bagi kita gereja Tuhan. Pada waktu Tuhan menciptakan langit dan bumi, pada hari pertama disebut baik demikian juga pada hari ketiga, keempat dan kelima, pada hari keenam disebut amat baik.
Ibrani 11:40
11:40 Sebab Allah telah menyediakan sesuatu yang lebih baik bagi kita; tanpa kita mereka tidak dapat sampai kepada kesempurnaan.

Kalau tidak ada pada proses menunju kepada pemuncakkan rencana Allah yaitu sudara masuk dalam kegerakan yang besar, masuk dalam pembentukan Tubuh Kristus menjadi Mempelai Wanita maka akan mati konyol menghadapi tanda yang di bumi, sebab ada 3 tanda di bumi (yang negatif):
Kisah Para Rasul 2:19b
2:19b tanda-tanda di bawah, di bumi: darah dan api dan gumpalan-gumpalan asap.
1.      Darah
Ini berarti peperangan, kerusuhan dan huru hara. Di mana-mana darah mengalir. Mengapa darah ini harus diberikan kepada bumi? Karena mereka menolak Tuhan Yesus. Tetapi bagi gereja Tuhan yang lain karena menolak pengajaran Firman. Kalau dunia jelas-jelas menolak Tuhan Yesus sampai harus menerima darah, tetapi kalau anak Tuhan kenapa harus menerima darah?
Yesaya 2:3-4
2:3 dan banyak suku bangsa akan pergi serta berkata: "Mari, kita naik ke gunung TUHAN, ke rumah Allah Yakub, supaya Ia mengajar kita tentang jalan-jalan-Nya, dan supaya kita berjalan menempuhnya; sebab dari Sion akan keluar pengajaran dan firman TUHAN dari Yerusalem."
2:4 Ia akan menjadi hakim antara bangsa-bangsa dan akan menjadi wasit bagi banyak suku bangsa; maka mereka akan menempa pedang-pedangnya menjadi mata bajak dan tombak-tombaknya menjadi pisau pemangkas; bangsa tidak akan lagi mengangkat pedang terhadap bangsa, dan mereka tidak akan lagi belajar perang.

Dengan tampilnya Firman Pengajaran menempa pedang dan lembing dijadikan pisau pemangkas dan bajak. Pekerjaan Firman pengajaran adalah untuk menghadirkan damai sejahtera dalam hidup kita mulai dari dalam nikah kita sehingga tidak ada lagi perang, tidak ada lagi darah. Tetapi kalau menolak Firman pengajaran maka apa boleh buat darah akan mengalir. Orang Kristen yang menolak Firman pengajaran akan berhadapan dengan kuda merah (peperangan), darahmengalir.
Wahyu 6:3-4
6:3 Dan ketika Anak Domba itu membuka meterai yang kedua, aku mendengar makhluk yang kedua berkata: "Mari!"
6:4 Dan majulah seekor kuda lain, seekor kuda merah padam dan orang yang menungganginya dikaruniakan kuasa untuk mengambil damai sejahtera dari atas bumi, sehingga mereka saling membunuh, dan kepadanya dikaruniakan sebilah pedang yang besar.

Jadilah orang Kristen yang menerima dengan lapang Firman pengajaran sehingga tidak muncul pedang dan lembing di tangan kita. Kalau Firman pengajaran ditolak maka Tuhan akan menantang.
Yoel 3:9-10
3:9 Maklumkanlah hal ini di antara bangsa-bangsa: bersiaplah untuk peperangan, gerakkanlah para pahlawan; suruhlah semua prajurit tampil dan maju!
3:10 Tempalah mata bajakmu menjadi pedang dan pisau-pisau pemangkasmu menjadi tombak; baiklah orang yang tidak berdaya berkata: "Aku ini pahlawan!"

Yang terjadi di sini kebalikannya sehingga harus berhadapan dengan darah mengalir. Dikatakan dalam Wahyu darah itu mengalir sepanjang 200mil setinggi kekang kuda.
Wahyu 14:20
14:20 Dan buah-buahangguritudikilang di luarkotadandarikilanganitumengalirdarah, tingginyasampaikekekangkudadanjauhnyaduaratus mil.

2.      Api
Ini menunjuk api murka Tuhan yang menyala-nyala.Contoh:
Bilangan 11:1-3
11:1 Pada suatu kali bangsa itu bersungut-sungut di hadapan TUHAN tentang nasib buruk mereka, dan ketika TUHAN mendengarnya bangkitlah murka-Nya, kemudian menyalalah api TUHAN di antara mereka dan merajalela di tepi tempat perkemahan.
11:2 Lalu berteriaklah bangsa itu kepada Musa, dan Musa berdoa kepada TUHAN; maka padamlah api itu.
11:3 Sebab itu orang menamai tempat itu Tabera, karena telah menyala api TUHAN di antara mereka.
Kalau tidak membawa diri mengarah pada tanda di langit maka akan menerima api dari Tuhan. Api murka Tuhan ini selalu diperagakan Tuhan dalam kehidupan umatNya agar kita mengambil pembelajaran jangan kita seperti itu.
Bilangan 16:35
16:35 Lagi keluarlah api, berasal dari pada TUHAN, lalu memakan habis kedua ratus lima puluh orang yang mempersembahkan ukupan itu.

Kalau sampai Tuhan tidak bisa lagi menahan murkaNya sehingga api menyala, itu karena yang disambar itu sudah keterlaluan sehingga Allah sudah hilang sabar. Allah itu penyayang dan Allah itu juga pendendam. Dalam pengertian kalau orang masuk ke dalam neraka tidak hanya untuk waktu yang sementara tetapi kekal selama-lamanya.
Nahum 1:2-3
1:2 TUHAN itu Allah yang cemburu dan pembalas, TUHAN itu pembalas dan penuh kehangatan amarah. TUHAN itu pembalas kepada para lawan-Nya dan pendendam kepada para musuh-Nya.
1:3 TUHAN itu panjang sabar dan besar kuasa, tetapi Ia tidak sekali-kali membebaskan dari hukuman orang yang bersalah. Ia berjalan dalam puting beliung dan badai, dan awan adalah debu kaki-Nya.

Ini yang akan diperagakan Tuhan saat kedatanganNya. Jangan sampai kita masuk dalam keadaan seperti ini.
Yesaya 66:15-16
66:15 Sebab sesungguhnya, TUHAN akan datang dengan api, dan kereta-kereta-Nya akan seperti puting beliung, untuk melampiaskan murka-Nya dengan kepanasan dan hardik-Nya dengan nyala api.
66:16 Sebab TUHAN akan menghukum segala yang hidup dengan api dan dengan pedang-Nya, dan orang-orang yang mati terbunuh oleh TUHAN akan banyak jumlahnya.

3.      Gumpalan asap
Ini adalah kehancuran total
Wahyu 18:9
18:9 Dan raja-raja di bumi, yang telah berbuat cabul dan hidup dalam kelimpahan dengan dia, akan menangisi dan meratapinya, apabila mereka melihat asap api yang membakarnya.

Sebelum yang terjadi dalam Wahyu 18:19 akan ada asap yang keluar dari lubang sehingga dunia menjadi gelap.Betapa ngerinya kalau ada di bawah hukuman Tuhan.
Wahyu 9:2-3
9:2 Maka dibukanyalah pintu lobang jurang maut itu, lalu naiklah asap dari lobang itu bagaikan asap tanur besar, dan matahari dan angkasa menjadi gelap oleh asap lobang itu.
9:3 Dan dari asap itu berkeluaranlah belalang-belalang ke atas bumi dan kepada mereka diberikan kuasa sama seperti kuasa kalajengking-kalajengking di bumi.

Kisah Para Rasul 2:20
2:20 Matahari akan berubah menjadi gelap gulita dan bulan menjadi darah sebelum datangnya hari Tuhan, hari yang besar dan mulia itu.

Wahyu 18:9-10,18
18:9 Dan raja-raja di bumi, yang telah berbuat cabul dan hidup dalam kelimpahan dengan dia, akan menangisi dan meratapinya, apabila mereka melihat asap api yang membakarnya.
18:10 Mereka akan berdiri jauh-jauh karena takut akan siksaannya dan mereka akan berkata: "Celaka, celaka engkau, hai kota yang besar, Babel, hai kota yang kuat, sebab dalam satu jam saja sudah berlangsung penghakimanmu!"
18:18 dan berseru, ketika mereka melihat asap api yang membakarnya, katanya: "Kota manakah yang sama dengan kota besar ini?"

Apa yang dilihat oleh Zakharia ini adalah peduli/perhatian Tuhan kepada Zakharia di zamannya tetapiinibernubuatkepada kita gereja Tuhan di akhir zaman. Perhatian Tuhan yang begitu serius kepada kita ini harus kita sikapi. Akan ada kegerakan, saya akan membawa diriku pada kegerakan itu, saya tidak mau berhadapan dengan darah, dengan api dan dengan gumpalan-gumpalan asap.

Biarlah kita menguji diri kita, apakah kita ada dalam tanda-tanda kegerakan yang akan terjadi. Kalau rohani kita sunyi, rohani kita sepi dan tidak merasakan apa-apa itu berarti diganggu oleh roh murtad.
Mazmur 68:7
68:7 Allah memberi tempat tinggal kepada orang-orang sebatang kara, Ia mengeluarkan orang-orang tahanan, sehingga mereka bahagia, tetapi pemberontak-pemberontak tinggal di tanah yang gundul.

Mazmur 68:7 (Terjemahan Lama)
68:7 Ialah Allah yang mendudukkan orang bulus di antara orang isi rumah, dan yang mengeluarkan orang terbelenggu kepada kelimpahan; tetapi segala orang murtad duduklah pada tempat yang sunyi.

Ada 9 tanda bahwa seseorang sedang melangkah menunjuk pada kegerakan besar. Ini bukan hanya sekedar tanda tetapi sekaligus keuntungan bagi anak Tuhan yang menikmati kegerakan.

1.      Harus bangun
Berarti dia tidak mau tinggal dalam keadaan suam apalagi undur. Tinggalkan hal-hal yang bisa membuat kita tidur lelap. Harus ada minat, harus ada kerinduan hati keluar dari suasana kesuaman. Kalau kita merasa ada minat untuk keluar dari kesuaman, ini adalah tanda awal untuk kita menuju pada kegerakan yang besar.
Zakharia 4:1
4:1 Datanglah kembali malaikat yang berbicara dengan aku itu, lalu dibangunkannyalah aku seperti seorang yang dibangunkan dari tidurnya.

Zakharia tidak tidur tetapi dia dibangunkan seperti membangunkan orang tidur, berarti rohaninya yang tidur. Mari kita masing-masing meraba dirinya apakah sudah suam, apakah waktu-waktu menyembah sudah ditinggalkan?Kalau mengantuk saat menyembah Tuhan itu adalah gejala-gejala kesuaman. Kalau tetap seperti itu tidak akan mencapai tanda di langit tetapi tanda yang di bawah.

Kalau tidak ada lagi doa penyembahan dan lebih banyak persungutan dan keluhan itu adalah tanda-tanda mengarah pada kesuaman. Yunus pada letih lesu  yang pertama masih tertolong, tetapi pada letih lesu yang kedua dia sudah tidak tertolong. Jangan sampai rohani kita letih lesu dan suam. Kita harus keluar dari sana sebab itu bukan membawa kita pada tanda yang di langit.

Tanda di bumi yaitu murka Tuhan ini sebenarnya tidak disiapkan untuk kita. Tetapi kalau kita tetap seperti ini maka apa boleh buat.

I Tesalonika 5:3-4,9
5:3 Apabila mereka mengatakan: Semuanya damai dan aman -- maka tiba-tiba mereka ditimpa oleh kebinasaan, seperti seorang perempuan yang hamil ditimpa oleh sakit bersalin -- mereka pasti tidak akan luput.
5:4 Tetapi kamu, saudara-saudara, kamu tidak hidup di dalam kegelapan, sehingga hari itu tiba-tiba mendatangi kamu seperti pencuri,
5:9 Karena Allah tidak menetapkan kita untuk ditimpa murka, tetapi untuk beroleh keselamatan oleh Yesus Kristus, Tuhan kita,

Mendengar berita saja sudah membuat kita ketakutan.
Yehezkiel 7:17
7:17 Semuatanganterkulaidansemua orang terkencingketakutan.

Periksa apakah rohani kita diam di tempat atau bahkan undur. Mari kita kembali berkobar-kobar. Tidak usah memikirkan persoalan-persoalan yang bisa menggangu kerohanian kita.

2.      Ada minat dalam diri orang itu untuk selalu disirami oleh Firman pengajaran yang sehat.
Apa artinya kita keluar dari kesuaman tetapi tidak memperoleh Firman Pengajaran yang sehat. Sebenarnya ini telah disiapkan  oleh Tuhan, tergantung kita menyikapi.
Efesus 5:26
5:26 untuk menguduskannya, sesudah Ia menyucikannya dengan memandikannya dengan air dan firman,

3.      Merelakan dirinya/membuka diri untuk mendapatkan koreksi/teguran Firman
Kalau tidak bisa menerima penampilan Firman pengajaran yang mengoreksi maka nanti di kemudian hari tidak akan mampu menghadapai situasi di depan. Mulai dari sekarang kita harus terbuka hati menerima koreksi Firman Tuhan, jangan bersikap seperti Efraim.
Hosea 13:12
13:12 Kesalahan Efraim dibungkus, dosanya disimpan.

4.      Di dalam dirinya mulai bertumbuh pengenalan akan Kristus
Pengenalan kita terhadap Kristus harus makin meningkat seiring dengan pembukaan rahasia Firman yang semakin transparan sampai kita dipersiapkan secara menyeluruh sehingga kita siap menerima Tuhan Yesus sebagai Mempelai Pria Sorga.
2 Petrus 3:18
3:18 TetapibertumbuhlahdalamkasihkaruniadandalampengenalanakanTuhandanJuruselamatkita, YesusKristus. Bagi-Nyakemuliaan, sekarangdansampaiselama-lamanya.

Hosea 6:3
6:3 Marilahkitamengenaldanberusahasungguh-sungguhmengenal TUHAN; Iapastimunculsepertifajar, Iaakandatangkepadakitasepertihujan, sepertihujanpadaakhirmusim yang mengairibumi."


Efesus 5:26
5:26 untukmenguduskannya, sesudahIamenyucikannyadenganmemandikannyadengan air danfirman,

Efesus 1:15-17
1:15 Karena itu, setelah aku mendengar tentang imanmu dalam Tuhan Yesus dan tentang kasihmu terhadap semua orang kudus,
1:16 aku pun tidak berhenti mengucap syukur karena kamu. Dan aku selalu mengingat kamu dalam doaku,
1:17 dan meminta kepada Allah Tuhan kita Yesus Kristus, yaitu Bapa yang mulia itu, supaya Ia memberikan kepadamu Roh hikmat dan wahyu untuk mengenal Dia dengan benar.

Ternyata iman dan kasih mereka belum menunjang untuk mengenal Tuhan Yesus dengan benar. Pengenalan itu membawa gereja Tuhan menjadi penyempurna Tuhan Yesus. Apakah Tuhan Yesus tidak sempurna? Tetapi dengan tampilnya gereja Tuhan yang sempurna itu melengkapi Tuhan Yesus.
Efesus 1:23
1:23 Jemaat yang adalah tubuh-Nya, yaitu kepenuhan Dia, yang memenuhi semua dan segala sesuatu.

Pengenalan kita diarahkan ke sana sehingga kita bisa tampil sebagai Mempelai Wanita Tuhan di angkasa.

5.      Muncul kesadaran (pemahaman) bahwa hidup ini lemah dan betapa penting untuk bersandar kepada Tuhan

Akibat kehidupan yang tidak mau bersandar pada Tuhan akhirnya mengalami kehancuran.
Mazmur 52:9
52:9 "Lihatlah orang itu yang tidak menjadikan Allah tempat pengungsiannya, yang percaya akan kekayaannya yang melimpah, dan berlindung pada tindakan penghancurannya!"

Ini bukanlah ciri orang yang sedang berada dalam kegerakan.
Yeremia 17:5
17:5 Beginilah firman TUHAN: "Terkutuklah orang yang mengandalkan manusia, yang mengandalkan kekuatannya sendiri, dan yang hatinya menjauh dari pada TUHAN!

Kebangunan rohani itu mutlak harus ada pada kita untuk membawa kita pada kegerakan yang besar. Ini tidak bisa ditawar-tawar atau mengatakan tidak butuh.

6.      Muncul semangat untuk terlibat dalam pelayanan
Terlibat dalam pelayanan ini adalah sifat dari sel di dalam Tubuh. Kalau sel sudah mati pasti keluar dari tubuh kita tetapi kalau hidup pasti bergerak di dalam tubuh kita. Kita harus terlibat di dalam pelayanan, mungkin tidak mampu bekerja secara fisik tetapi bisa melayani lewat doa penyembahannya. Jangan sampai hidup kita tidak ada kegerakan, tidak ada hati untuk melayani Tuhan mulai dari doa penyembahan kita.
Efesus 4:12
4:12 untuk memperlengkapi orang-orang kudus bagi pekerjaan pelayanan, bagi pembangunan tubuh Kristus,

7.      Buka dirimu supaya Roh Kudus bebas bekerja dalam diri saudara.
Walaupun kita rindu untuk melayani tetapi tanpa Roh Kudus kita tidak akan mampu sebab yang memampukan kita hanyalah Roh Kudus.

8.      Hasilnya kita akan luput dari murka Tuhan

9.      Kita berada di wilayah kegerakan yang besar

Untuk masuk dalam kegerakan yang besar kita harus keluar dari kesuaman, bangunlah dan masuklah dalam kegerakan yang besar.
Zakharia 4:6-7
4:6 Maka berbicaralah ia, katanya: "Inilah firman TUHAN kepada Zerubabel bunyinya: Bukan dengan keperkasaan dan bukan dengan kekuatan, melainkan dengan roh-Ku, firman TUHAN semesta alam.
4:7 Siapakah engkau, gunung yang besar? Di depan Zerubabel engkau menjadi tanah rata. Ia akan mengangkat batu utama, sedang orang bersorak: Bagus! Bagus sekali batu itu!"

Artinya dari dalam kehidupan itu akan lahir suatu sikap sangatmenghargai batu yang dibuang oleh tukang bangunan, itulah Tuhan Yesus. Tuhan tidak menyiapkan hukuman untuk saya dan saudara, tetapi Tuhan menyiapkan suatu pengalaman yang manis dan unik dengan Kristus Yesus, bukan darah, api dan gumpalan asap. Jadilah anak Tuhan yang mulai dari sekarang tidak surut langkah, tidak mau suam tetapi mau maju dan terjaga seperti orang yang dibangunkan dari tidur.

Tuhan Memberkati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar