20131103

Kebaktian Umum, Minggu 3 November 2013 Pdt. Bernard Legontu


Salam sejahtera di dalam nama Tuhan Yesus Kristus.

Zakharia 6:1-8 (Penglihatan ke delapan: empat kereta)
6:1 Aku melayangkan mataku pula, maka aku melihat: tampak keluar empat kereta dari antara dua gunung. Adapun gunung-gunung itu adalah gunung-gunung tembaga.
6:2 Kereta pertama ditarik oleh kuda merah, kereta kedua oleh kuda hitam.
6:3 Kereta ketiga oleh kuda putih, dan kereta keempat oleh kuda yang berbelang-belang dan berloreng-loreng.
6:4 Berbicaralah aku kepada malaikat yang berbicara dengan aku itu: "Apakah arti semuanya ini, tuanku?"
6:5 Berbicaralah malaikat itu kepadaku: "Semuanya ini keluar ke arah keempat mata angin, sesudah mereka menghadap kepada Tuhan seluruh bumi."
6:6 Yang ditarik oleh kuda hitam itu keluar ke Tanah Utara; yang putih itu keluar ke arah barat; yang berbelang-belang itu keluar ke Tanah Selatan;
6:7 dan yang merah itu keluar, gelisah untuk pergi, hendak menjelajahi bumi. Lalu berkatalah ia: "Pergilah, jelajahilah bumi!" Maka mereka menjelajahi bumi.
6:8 Kemudian berteriaklah ia kepadaku: "Lihat, mereka yang keluar ke Tanah Utara itu akan menenteramkan roh-Ku di Tanah Utara."

Munculnya kereta-kereta ini bukanlah suatu permainan atau untuk mensejahterahkan kita tetapi ini adalah bencana yang datang dari Tuhan. Tuhan justru menyiapkan bencana/hukuman bagi dunia ini karena dikatakan semuanya keluar ke arah keempat mata angin. Namun bukan berarti kuda hitam hanya mengarah ke utara atau kuda putih hanya menuju barat dan kudah loreng hanya ke selatan? Tidaklah demikian. Kita memuji Tuhan karena ibadah kita memiliki patron yaitu pola Tabernakel. Dari sini kita lebih paham arah-arah kuda tersebut.

Dalam Tabernakel yang ada di utara adalah meja roti sajian. Kuda hitam mengarah ke utara, ke meja roti sajian. Jadi kalau kuda hitam mengarah ke utara berarti tidak ada lagi roti Firman karena kuda hitam telah datang membawa kelaparan. Kalau sekarang merasa tidak butuh Firman maka suatu saat Tuhan akan membuat hatinya supaya mencari Firman tetapi tidak akan menemukan lagi. Karena tidak ada makanan manusia menjadi lemas. Sudah menjadi lemas mereka masih harus berhadapan dengan kuda merah yang berarti tidak ada damai lagi sehingga manusia binasa untuk selama-lamanya.

Itu sebabnya jangan kita santai di hari-hari terakhir ini, orang tua harus memperhatikan anaknya. Namun yang memegang peranan keselamatan kita bukan bapa jasmani tetapi bapa rohani yaitu hamba Tuhan. Itu sebabnya kalau bapa rohani menegur saudara atau anak saudara maka jangan kurang hati. Hamba Allah itu terbeban untuk keselamatan kita karena kita masih diberi makan oleh Tuhan melalui hamba Allah lewat meja roti pertunjukan. Jangan tunggu kuda hitam sudah melalap habis manusia.

Kuda putih arahnya ke barat. Dalam Tabernakel yang ada di barat adalah ruangan maha kudus. Arah gerakan kuda putih (Roh Kudus) ini membawa gereja Tuhan untuk memposisikan diri di ruangan maha kudus (sempurna).

Kuda belang-belang dan loreng-loreng mengarah ke selatan. Yang ada di selatan adalah pelita emas. Berarti pelita emas atau kesaksian itu sudah macet, pelita emas oleh pekerjaan Roh Kudus sudah tidak ada lagi, (untuk angkat kesaksian kita untuk mencapai):
Matius 5:14
5:14 Kamu adalah terang dunia. Kota yang terletak di atas gunung tidak mungkin tersembunyi.

Keempat kuda ini bergerak atas perintah Tuhan. Pada kesempatan ini yang perlu kita perhatikan lebih banyak adalah kuda putih.
Zakharia 6:6
6:6 Yang ditarik oleh kuda hitam itu keluar ke Tanah Utara; yang putih itu keluar ke arah barat; yang berbelang-belang itu keluar ke Tanah Selatan;

Kuda putih menunjuk kegerakan Roh Kudus dan ini tidak boleh kita entengkan. Kuda putih atau kegerakan Roh Kudus ini sifatnya untuk mengangkat kita gereja Tuhan untuk menjadi manusia Ilahi atau meng-Ilahikan kita. Manifestasi Roh Kudus ini tampil dalam:

1.      Pribadi guru untuk mengajar.
Yohanes 14:26
14:26 tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu.
Kita tidak melihat pribadi Roh Kudus tetapi Dia memanfaatkan hamba Allah. Berarti kehidupan yang menanggapi pekerjaan Roh Kudus, dia tidak akan menolak Firman pengajaran. Anehnya banyak orang Kristen yang mengaku sudah dipenuhi Roh Kudus tetapi tidak punya minat terhadap Firman pengajaran. Diragukan yang ada padanya itu bukan Roh Kudus.

Roh Kudus bekerja sama dengan hamba Tuhan dalam hal ini gembala untuk mengajar kita dan sewaktu-waktu mengingatkan kembali apa yang dahulu pernah kita terima. Jadi tidaklah salah kalau hamba Tuhan kembali mengangkat Firman yang pernah kita dengar yang mungkin sudah kita lupa. Kehidupan yang menerima ini sudah dapat dipastikan arahnya ke barat yaitu ke ruangan maha suci untuk menjadi peti perjanjian untuk menerima tutup peti. Peti adalah gereja Tuhan yaitu Mempelai Wanita Tuhan dan tutup peti itulah Mempelai Laki-laki Sorga, dua kerub di atasnya adalah Allah Bapa dan Roh Kudus.

Tujuan menuju ke barat agar gereja Tuhan yang tadinya terpisah dengan kepala menjadi satu, dua menjadi satu. Banyak kehidupan Kristen yang tidak menghargai dua yang menjadi satu sehingga akhirnya mendapatkan hukuman yang berganda.
Hosea 10:10
10:10 Aku telah datang untuk menghajar mereka; bangsa-bangsa akan berkumpul melawan mereka, apabila mereka dihajar karena salahnya yang berganda.

Wahyu 18:6
18:6 Balaskanlah kepadanya, sama seperti dia juga membalaskan, dan berikanlah kepadanya dua kali lipat menurut pekerjaannya, campurkanlah baginya dua kali lipat di dalam cawan pencampurannya;
Hukuman dua kali lipat ini diberikan dalam tempo satu jam. Bagi kehidupan yang menolak pekerjaan Roh Kudus yang membawa dua menjadi satu, menjadi mempelai wanita Tuhan maka akan menerima penghukuman ini.

Hosea 10:11
10:11 Efraim dahulu seekor anak lembu yang terlatih, yang suka mengirik, dan Aku ini menyayangi tengkuknya yang elok, Aku memasang Efraim; Yehuda harus membajak, Yakub harus menyisir tanah baginya sendiri.
Efraim ini diberkati oleh Yakub dengan tangan kanan yang disilang, artinya Efraim sudah mendapatkan berkat salib. Ini menunjuk kehidupan Kristen sekarang ini tetapi menolak pengajaran, mereka tidak menghargai dua menjadi satu. Lewat pelayanan seorang gembala kita digiring oleh Roh Kudus yang mengangkat Firman untuk mencapai dua menjadi satu. Itu sebabnya hargai penggembalaan. Kalau seorang hamba Tuhan diberikan Tuhan hikmat itu berarti jemaat mendapat perhatian Tuhan yang serius.

Hosea 10:12
10:12 Menaburlah bagimu sesuai dengan keadilan, menuailah menurut kasih setia! Bukalah bagimu tanah baru, sebab sudah waktunya untuk mencari TUHAN, sampai Ia datang dan menghujani kamu dengan keadilan.
10:13 Kamu telah membajak kefasikan, telah menuai kecurangan, telah memakan buah kebohongan. Oleh karena engkau telah mengandalkan diri pada keretamu, pada banyaknya pahlawan-pahlawanmu,
10:14 maka keriuhan perang akan timbul di antara bangsamu, dan segala kubumu akan dihancurkan seperti Salman menghancurkan Bet-Arbel pada hari pertempuran: ibu beserta anak-anak diremukkan.
10:15 Demikianlah akan Kulakukan kepadamu, hai kaum Israel, oleh karena dahsyatnya kejahatanmu. Pada waktu fajar akan dilenyapkan sama sekali raja Israel.

Salman di sini singkatan dari Salmaneser.
II Raja-raja 17:1-3
17:1 Dalam tahun kedua belas zaman Ahas, raja Yehuda, Hosea bin Ela menjadi raja di Samaria atas Israel. Ia memerintah sembilan tahun lamanya.
17:2 Ia melakukan apa yang jahat di mata TUHAN, tetapi bukan seperti raja-raja Israel yang mendahului dia.
17:3 Salmaneser, raja Asyur maju melawan dia; Hosea takluk kepadanya serta membayar upeti.

Bet artinya rumah, Arbel artinya penghadangan. Bet-Arbel artinya rumah penghadangan dari Allah. Tuhan tidak lagi menaruh belas kasihan sebab mereka tidak menghargai dua menjadi satu, akhirnya datang hukuman dua menjadi satu. Dimana Tuhan menghadang? Di belukar sungai Yordan.
Yeremia 49:19
49:19 Sesungguhnya, seperti singa yang bangkit keluar dari hutan belukar sungai Yordan mendatangi padang rumput tempat kawanan domba, demikianlah Aku akan membuat mereka lari dengan tiba-tiba dari negeri itu dan mengangkat di dalamnya dia yang Kupilih. Sebab siapakah yang seperti Aku? Siapakah yang berani mendakwa Aku? Siapakah gerangan gembala yang tahan menghadapi Aku?

Kegerakan hujan akhir yang digambarkan dalam Alkitab lewat kisah nabi Elisa. Ketika murid-murid Elisa melihat tempat mereka berhimpun sudah sesak maka ada permohonan kepada Elisa untuk memperbesar tempat mereka. Karena melihat murid-muridnya satu suara maka Elisa setuju. Kemudian mereka pergi menebang kayu di lembah Yordan untuk membangun tempat tinggal mereka. Kalau Tuhan sudah mengempang pekerjaan kita maka tidak bisa lagi bekerja untuk menebang kayu dan membangun. Mumpung sekarang kita masih ada kesempatan untuk bekerja, ayo kita kerja. Jangan tunggu Roh Kudus sudah diam dan berubah menjadi musuh.
II Raja-raja 6:1-2
6:1 Pada suatu hari berkatalah rombongan nabi kepada Elisa: "Cobalah lihat, tempat tinggal kami di dekatmu ini adalah terlalu sesak bagi kami.
6:2 Baiklah kami pergi ke sungai Yordan dan masing-masing mengambil satu balok dari sana, supaya kami membuat tempat tinggal untuk kami." Jawab Elisa: "Pergilah!"

Kata “pergilah”  berarti diberi kebebasan namun kebebasan ini harus ada kontrolnya. Bebas tetapi harus sopan. Jangan ke gereja beribadah dengan memakai kaos atau sandal.
I Korintus 10:23
10:23 "Segala sesuatu diperbolehkan." Benar, tetapi bukan segala sesuatu berguna. "Segala sesuatu diperbolehkan." Benar, tetapi bukan segala sesuatu membangun.

II Raja-raja 6:3
6:3 Lalu berkatalah seorang: "Silakan, ikutlah dengan hamba-hambamu ini." Jawabnya: "Baik aku akan ikut."

Mereka mengajak Elisa. Elisa memiliki Firman dan Roh Kudus. Jadi Firman dan Roh harus menjadi kendali dalam kita berkarya. Kegiatan yang kita kerjakan harus disertai gerakan Firman dan Roh Kudus.
II Raja-raja 2:15
2:15 Ketika rombongan nabi yang dari Yerikho itu melihat dia dari jauh, mereka berkata: "Roh Elia telah hinggap pada Elisa." Mereka datang menemui dia, lalu sujudlah mereka kepadanya sampai ke tanah.

Sementara murid-murid Elisa menebang kayu terjadi kecelakaan.
II Raja-raja 6:5
6:5 Dan terjadilah, ketika seorang sedang menumbangkan sebatang pohon, jatuhlah mata kapaknya ke dalam air. Lalu berteriak-teriaklah ia: "Wahai tuanku! Itu barang pinjaman!"

Ternyata di tengah-tengah aktifitas kita terselip orang yang tidak dengar-dengaran yang meminjam pada orang lain.
Ulangan 28:15,44
28:15 "Tetapi jika engkau tidak mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, dan tidak melakukan dengan setia segala perintah dan ketetapan-Nya, yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, maka segala kutuk ini akan datang kepadamu dan mencapai engkau:
28:44 Ia akan memberi pinjaman kepadamu, tetapi engkau tidak akan memberi pinjaman kepadanya; ia akan menjadi kepala, tetapi engkau akan menjadi ekor.

Orang ini suka meminjam, berarti dia suka membawa cara-cara dunia dalam dirinya. Sekarang ini banya gereja Tuhan memakai cara-cara dunia dalam beribadah dan termasuk membawa busana dunia dalam gereja. Untuk beribadah berbusanalah dengan pakaian yang rapi dan sopan. Perempuan jangan berpenampilan seperti laki-laki, laki-laki jangan berpenampilan seperti perempuan, laki-laki jangan pakai anting dan gondrong= musuh Allah!
Ulangan 32:42
32:42 Aku akan memabukkan anak panah-Ku dengan darah, dan pedang-Ku akan memakan daging: darah orang-orang yang mati tertikam dan orang-orang yang tertawan, dari kepala-kepala musuh yang berambut panjang.

Hakim-hakim 8:24
8:24 Selanjutnya kata Gideon kepada mereka: "Satu hal saja yang kuminta kepadamu: Baiklah kamu masing-masing memberikan anting-anting dari jarahannya." -- Karena musuh itu beranting-anting mas, sebab mereka orang Ismael.

Lewat pelayanan Roh Kudus yang memakai gembala maka kita diajar dan diingatkan agar perjalanan kita jangan terhalang sehigga kita bisa mencapai barat, mencapai ruangan maha suci. Kalau kita melangkah dalam Firman dan urapan Roh Kudus maka sudah dapat dipastikan kita akan mencapai ruangan maha kudus, mempelai wanita dan mempelai laki-laki sorga menjadi satu.

2.      Gembala untuk menyertai
Yohanes 14:16-17
14:16 Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-lamanya,
14:17 yaitu Roh Kebenaran. Dunia tidak dapat menerima Dia, sebab dunia tidak melihat Dia dan tidak mengenal Dia. Tetapi kamu mengenal Dia, sebab Ia menyertai kamu dan akan diam di dalam kamu.

Ini menunjuk pekerjaan Roh Kudus dalam pelayanan seorang gembala. Itu sebabnya di dalam kalangan Kabar Mempelai tidak ada gembala yang dimutasi sebab seorang gembala harus mengetahui sudah sejauh mana mutu rohani jemaat, apakah sudah sampai di ruangan suci atau masih di halaman. Kalau sudah dalam ruangan suci apakah minatnya hanya sampai ibadah raya atau ibadah pendalaman Alkitab atau sudah sampai pada ibadah doa. Kalau ada jemaat yang seperti itu gembala harus memacu kerohaniannya agar memiliki minat terhadap tiga macam ibadah.

Yohanes 16:13a
16:13a Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran;

Roh Kudus yang memanfaatkan gembala akan mengajarkan segala kebenaran sehingga kita menikmati penyucian Firman. Persekutuan yang benar bila di dalamnya ada pemberitaan Firman yang rahasianya dibukakan (berarti ada kepala) dan di hadiri oleh kehidupan yang rindu dirinya digarap oleh pekerjaan Firman yang menyucikan (berarti ada tubuh).

3.      Rasul
Yohanes 16:7-9
16:7 Namun benar yang Kukatakan ini kepadamu: Adalah lebih berguna bagi kamu, jika Aku pergi. Sebab jikalau Aku tidak pergi, Penghibur itu tidak akan datang kepadamu, tetapi jikalau Aku pergi, Aku akan mengutus Dia kepadamu.
16:8 Dan kalau Ia datang, Ia akan menginsafkan dunia akan dosa, kebenaran dan penghakiman;
16:9 akan dosa, karena mereka tetap tidak percaya kepada-Ku;

Jadi orang yang tidak percaya akan Yesus itu dosa! Itu sebabnya Roh Kudus diutus untuk menginsafkan.

Yohanes 16:10-11
16:10 akan kebenaran, karena Aku pergi kepada Bapa dan kamu tidak melihat Aku lagi;
16:11 akan penghakiman, karena penguasa dunia ini telah dihukum.

Ini perkerjaan Roh Kudus dalam diri rasul. Jadi kalau kita mendapat koreksi yang tajam itu adalah pelayanan rasul seperti ketika Petrus pertama kali berkhotbah setelah dipenuhkan Roh Kudus. Dia berbicara dengan suara nyaring.
Kisah Para Rasul 2:14
2:14 Maka bangkitlah Petrus berdiri dengan kesebelas rasul itu, dan dengan suara nyaring ia berkata kepada mereka: "Hai kamu orang Yahudi dan kamu semua yang tinggal di Yerusalem, ketahuilah dan camkanlah perkataanku ini.

Petrus bersuara dengan nyaring untuk memperkenalkan Yesus di dalam pekerjaan Roh Kudus. Kalau tidak menyambut ini maka akan menerima suara nyaring dalam Zakharia 6:8
Zakharia 6:8
6:8 Kemudian berteriaklah ia kepadaku: "Lihat, mereka yang keluar ke Tanah Utara itu akan menenteramkan roh-Ku di Tanah Utara."

Yang keluar ke tanah utara adalah kuda hitam. Menentramkan roh-Ku di sini bukan dalam pengertian yang positif tetapi artinya pekerjaan Firman itu sudah dihentikan.

Roh Kudus ini juga menghakimi. Ketika Roh Kudus bekerja dalam pelayanan Petrus ada sepasang nikah yang mati itulah Ananias dan Safira, mereka dihakimi dan dihukum oleh Tuhan.

4.      Penginjil untuk bersaksi
Yohanes 15:26-27
15:26 Jikalau Penghibur yang akan Kuutus dari Bapa datang, yaitu Roh Kebenaran yang keluar dari Bapa, Ia akan bersaksi tentang Aku.
15:27 Tetapi kamu juga harus bersaksi, karena kamu dari semula bersama-sama dengan Aku."

Ada sesuatu yang rancu karena salah dalam menerima ucapan “bukan gembala yang melahirkan domba” sehingga gembala tidak mau bersaksi. Kehidupan yang seperti itu salah menerima, dia tidak menyadari bahwa dia juga diperlengkapi oleh Roh Kudus untuk bersaksi. Sebagaimana hamba Tuhan gereja hujan awal (Petrus Cs)

5.      Nabi yang memberitahukan hal-hal yang akan datang
Yohanes 16:13
16:13 Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran; sebab Ia tidak akan berkata-kata dari diri-Nya sendiri, tetapi segala sesuatu yang didengar-Nya itulah yang akan dikatakan-Nya dan Ia akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang.

Dari 5 hal yang tampil dalam pribadi Roh Kudus yang dimanifestasikan dalam diri hamba Tuhan tujuannya adalah untuk memuliakan Yesus, terutama untuk kita bangsa kafir.
Kisah Para Rasul 10:46
10:46 sebab mereka mendengar orang-orang itu berkata-kata dalam bahasa roh dan memuliakan Allah. Lalu kata Petrus:

Roh Kudus memimpin kita supaya kita memuliakan Tuhan Yesus, Firman yang menjadi daging.

Yohanes 16:14
16:14 Ia akan memuliakan Aku, sebab Ia akan memberitakan kepadamu apa yang diterima-Nya dari pada-Ku.

Titus 2:10
2:10 jangan curang, tetapi hendaklah selalu tulus dan setia, supaya dengan demikian mereka dalam segala hal memuliakan ajaran Allah, Juruselamat kita.
Memuliakan ajaran Tuhan= memuliakan Yesus kepala gereja

Hati Tuhan pilu kalau kita ini bangsa kafir kemudian tidak mau memuliakan Yesus, memuliakan Firman yang menjadi daging, bahkan aktifitasnya hanya menunjukkan reaksi daging. Seharusnya bangsa kafir memuliakan Allah seperti ini.
Kisah Para Rasul 13:48
13:48 Mendengar itu bergembiralah semua orang yang tidak mengenal Allah dan mereka memuliakan firman Tuhan; dan semua orang yang ditentukan Allah untuk hidup yang kekal, menjadi percaya.

Jadi kalau ada orang yang tidak memuliakan Allah berarti dia tidak masuk pilihan Tuhan, dia bukan orang yang ditentukan untuk masuk dalam pembentukan Tubuh Kristus.
Kisah Para Rasul 13:47-48
13:47 Sebab inilah yang diperintahkan kepada kami: Aku telah menentukan engkau menjadi terang bagi bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah, supaya engkau membawa keselamatan sampai ke ujung bumi."
13:48 Mendengar itu bergembiralah semua orang yang tidak mengenal Allah dan mereka memuliakan firman Tuhan; dan semua orang yang ditentukan Allah untuk hidup yang kekal, menjadi percaya.

Ada dua hal yang ditentukan Allah di sini, yang memberitakan dan yang menerima Firman. Biarlah kita masuk dalam kategori orang yang ditentukan oleh Tuhan.

Jangan masuk dalam kategori ditentukan untuk dihukum.
Yudas 1:4
1:4 Sebab ternyata ada orang tertentu yang telah masuk menyelusup di tengah-tengah kamu, yaitu orang-orang yang telah lama ditentukan untuk dihukum. Mereka adalah orang-orang yang fasik, yang menyalahgunakan kasih karunia Allah kita untuk melampiaskan hawa nafsu mereka, dan yang menyangkal satu-satunya Penguasa dan Tuhan kita, Yesus Kristus.

Titus 1:16
1:16 Mereka mengaku mengenal Allah, tetapi dengan perbuatan mereka, mereka menyangkal Dia. Mereka keji dan durhaka dan tidak sanggup berbuat sesuatu yang baik.

Biarlah kita masuk pada bagian yang ditentukan untuk menjadi milikNya selama-lamanya dan cirinya memuliakan Firman Allah.


Tuhan memberkati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar