20170326

Kebaktian Kaum Muda Remaja, Minggu 26 Maret 2017 Pdt. Handri Legontu



Salam sejahtera di dalam kasih Tuhan Yesus Kristus.


Keluaran 11:6 Tulah kesepuluh diberitahukan
11:6 Dan seruan yang hebat akan terjadi di seluruh tanah Mesir, seperti yang belum pernah terjadi dan seperti yang tidak akan ada lagi.

Terjadi seruan yang hebat di Mesir karena kematian anak sulung seperti yang belum pernah terjadi dan yang tidak akan ada lagi. Ini menubuatkan tentang siksaan yang hebat pada masa antikrist terhadap orang kristen yang tertinggal, yang tidak masuk dalam penyingkiran.
Matius 24:21
24:21 Sebab pada masa itu akan terjadi siksaan yang dahsyat seperti yang belum pernah terjadi sejak awal dunia sampai sekarang dan yang tidak akan terjadi lagi.

Orang kristen yang akan tertinggal:
Ø  Orang kristen yang mati rohani (anak sulung mati)
Ø  Orang kristen yang memiliki kesaksian Yesus (pelita emas) dan menuruti hukum-hukum Allah (meja roti sajian), tetapi tidak memiliki doa penyembahan (mezbah dupa emas), atau sudah menyembah tapi tidak mencapai ukurannya Tuhan= tidak mengalami perobekan daging.
Wahyu 12:17
12:17 Maka marahlah naga itu kepada perempuan itu, lalu pergi memerangi keturunannya yang lain, yang menuruti hukum-hukum Allah dan memiliki kesaksian Yesus.

Penyembahan= proses merobek daging.
Orang kristen yang masuk dalam aniaya antikrist adalah orang kristen yang hidup menuruti dagingnya, tidak mau merobek dagingnya sehingga rohaninya mati.
Ada 2 kemungkinan yang terjadi pada masa aniaya antikrist:
ð  Mau menerima cap antikrist dan mau menyembah antikrist serta menyangkal Yesus. Memang orang itu luput dari aniaya, tapi ketika Yesus datang kedua kali, ia akan dibinasakan oleh Tuhan bersama antikrist.
Wahyu 19:20-21
19:20 Maka tertangkaplah binatang itu dan bersama-sama dengan dia nabi palsu, yang telah mengadakan tanda-tanda di depan matanya, dan dengan demikian ia menyesatkan mereka yang telah menerima tanda dari binatang itu dan yang telah menyembah patungnya. Keduanya dilemparkan hidup-hidup ke dalam lautan api yang menyala-nyala oleh belerang.
19:21 Dan semua orang lain dibunuh dengan pedang, yang keluar dari mulut Penunggang kuda itu; dan semua burung kenyang oleh daging mereka.

ð  Tidak mau menerima cap antikrist dan tidak mau menyembah antikrist, tetap menyembah Yesus, sehingga mengalami siksaan yang hebat, dagingnya dirobek oleh pedang antikrist sampai dipancung kepalanya. Tapi saat Yesus datang kedua kali, ia akan dibangkitkan untuk masuk dalam kerajaan 1000 tahun damai.
Wahyu 20:4-6
20:4 Lalu aku melihat takhta-takhta dan orang-orang yang duduk di atasnya; kepada mereka diserahkan kuasa untuk menghakimi. Aku juga melihat jiwa-jiwa mereka, yang telah dipenggal kepalanya karena kesaksian tentang Yesus dan karena firman Allah; yang tidak menyembah binatang itu dan patungnya dan yang tidak juga menerima tandanya pada dahi dan tangan mereka; dan mereka hidup kembali dan memerintah sebagai raja bersama-sama dengan Kristus untuk masa seribu tahun.
20:5 Tetapi orang-orang mati yang lain tidak bangkit sebelum berakhir masa yang seribu tahun itu. Inilah kebangkitan pertama.
20:6 Berbahagia dan kuduslah ia, yang mendapat bagian dalam kebangkitan pertama itu. Kematian yang kedua tidak berkuasa lagi atas mereka, tetapi mereka akan menjadi imam-imam Allah dan Kristus, dan mereka akan memerintah sebagai raja bersama-sama dengan Dia, seribu tahun lamanya.

Tetapi jangan kita tunggu hal itu terjadi. Sekarang Tuhan masih memberi kesempatan kepada kita untuk mengalami perobekan daging, lewat dua cara:
1.      Tidak mau menerima tanda antikrist pada dahi dan tangan.
Praktek: menerima meterai Firman Pengajaran yang benar di dahi dan tangan kita.
Ulangan 6:6-9
6:6 Apa yang kuperintahkan kepadamu pada hari ini haruslah engkau perhatikan,
6:7 haruslah engkau mengajarkannya berulang-ulang kepada anak-anakmu dan membicarakannya apabila engkau duduk di rumahmu, apabila engkau sedang dalam perjalanan, apabila engkau berbaring dan apabila engkau bangun.
6:8 Haruslah juga engkau mengikatkannya sebagai tanda pada tanganmu dan haruslah itu menjadi lambang di dahimu,
6:9 dan haruslah engkau menuliskannya pada tiang pintu rumahmu dan pada pintu gerbangmu.

Proses dicap di dahi dan di tangan:
a)      Mendengar Firman Pengajaran yang disampaikan berulang-ulang dengan sungguh-sungguh, dengan suatu kebutuhan (dengan rasa lapar).
b)      Mengerti Firman= Firman Pengajaran yang benar sudah dimeterai di dahi.
Ibrani 8:10-11
8:10 "Maka inilah perjanjian yang Kuadakan dengan kaum Israel sesudah waktu itu," demikianlah firman Tuhan. "Aku akan menaruh hukum-Ku dalam akal budi mereka dan menuliskannya dalam hati mereka, maka Aku akan menjadi Allah mereka dan mereka akan menjadi umat-Ku.
8:11 Dan mereka tidak akan mengajar lagi sesama warganya, atau sesama saudaranya dengan mengatakan: Kenallah Tuhan! Sebab mereka semua, besar kecil, akan mengenal Aku.

c)      Percaya/yakin pada Firman= Firman Pengajaran yang benar dimeterai di hati
d)      Praktek = Firman Pengajaran yang benar dimeterai di tangan

Firman Pengajaran yang benar yang diulang-ulang = Firman Penggembalaan.
Supaya ada meterai Firman Pengajaran yang benar, harus tergembala. Pemberitaan Firman Pengajaran yang diulang-ulang adalah cara Tuhan untuk menghindarkan kita dari capnya antikrist.

Kalau beribadah hanya menonjolkan perkara yang jasmani, tanpa Firman Pengajaran yang benar, maka rawan bagi anak Tuhan untuk dicap oleh antikris. Buktinya tetap mempertahankan 18 dosa:
2 Timotius 3:1-5
3:1 Ketahuilah bahwa pada hari-hari terakhir akan datang masa yang sukar.
3:2 Manusia akan mencintai dirinya sendiri dan menjadi hamba uang. Mereka akan membual dan menyombongkan diri, mereka akan menjadi pemfitnah, mereka akan berontak terhadap orang tua dan tidak tahu berterima kasih, tidak mempedulikan agama,
3:3 tidak tahu mengasihi, tidak mau berdamai, suka menjelekkan orang, tidak dapat mengekang diri, garang, tidak suka yang baik,
3:4 suka mengkhianat, tidak berpikir panjang, berlagak tahu, lebih menuruti hawa nafsu dari pada menuruti Allah.
3:5 Secara lahiriah mereka menjalankan ibadah mereka, tetapi pada hakekatnya mereka memungkiri kekuatannya. Jauhilah mereka itu!

Kalau kita menghargai sungguh-sungguh pemberitaan Firman Pengajaran yang benar, dengar sungguh-sungguh dan praktekkan maka hasilnya kita mengenal Tuhan sedalam-dalamnya/dengan jelas dan Tuhan mengenal kita sedalam-dalamnya.
Ibrani 8:10-11
8:10 "Maka inilah perjanjian yang Kuadakan dengan kaum Israel sesudah waktu itu," demikianlah firman Tuhan. "Aku akan menaruh hukum-Ku dalam akal budi mereka dan menuliskannya dalam hati mereka, maka Aku akan menjadi Allah mereka dan mereka akan menjadi umat-Ku.
8:11 Dan mereka tidak akan mengajar lagi sesama warganya, atau sesama saudaranya dengan mengatakan: Kenallah Tuhan! Sebab mereka semua, besar kecil, akan mengenal Aku.

Bukti mengenal Tuhan dengan jelas dan sedalam-dalamnya adalah meninggalkan dosa/kejahatan.
2 Timotius 2:19
2:19 Tetapi dasar yang diletakkan Allah itu teguh dan meterainya ialah: "Tuhan mengenal siapa kepunyaan-Nya" dan "Setiap orang yang menyebut nama Tuhan hendaklah meninggalkan kejahatan."
Terutama menanggalkan perkataan yang tidak sesuai Firman/ lidah yang salah, perkataan kotor, najis, gosip, fitnah, dusta.
Yakobus 3:6
3:6 Lidahpun adalah api; ia merupakan suatu dunia kejahatan dan mengambil tempat di antara anggota-anggota tubuh kita sebagai sesuatu yang dapat menodai seluruh tubuh dan menyalakan roda kehidupan kita, sedang ia sendiri dinyalakan oleh api neraka.
Kalau dusta tidak dilepas maka nanti ada “ta” yang lain yaitu:
ü  wanita = dosa kenajisan
ü  harta = terikat dengan uang
ü  takhta = kesombongan

Kalau lidah salah digunakan itu bukti bahwa tidak mengenal Tuhan dengan benar. Semakin dalam kita mengenal Yesus, semakin benar dan suci perkataan kita sampai tidak salah dalam perkataan= sempurna seperti Yesus.
Yakobus 3:2
3:2 Sebab kita semua bersalah dalam banyak hal; barangsiapa tidak bersalah dalam perkataannya, ia adalah orang sempurna, yang dapat juga mengendalikan seluruh tubuhnya.

Kita menjadi mempelai wanita Tuhan dan Tuhan akan mengaruniakan kepada kita dua sayap burung nazar yang besar, untuk menyingkirkan kita jauh dari mata ular/ antikrist.
Wahyu 12:14
12:14 Kepada perempuan itu diberikan kedua sayap dari burung nasar yang besar, supaya ia terbang ke tempatnya di padang gurun, di mana ia dipelihara jauh dari tempat ular itu selama satu masa dan dua masa dan setengah masa.
12:14 Maka dikaruniakanlah kepada perempuan itu kedua sayap burung nasar yang besar itu, supaya ia dapat terbang ke padang belantara kepada tempatnya, yaitu tempat ia dipeliharakan di dalam satu masa dan dua masa dan setengah masa lamanya, jauh daripada mata ular itu.(TL)

Kalau kita mengenal Tuhan dengan jelas dan Tuhan mengenal kita dengan jelas, maka Tuhan pasti tahu apa yang kita butuhkan, Tuhan sediakan semuanya. Jadi, kaum muda jangan ragu, kebutuhan kita adalah urusannya Tuhan, urusan kita tinggalkan dosa kejahatan.
1 Korintus 2:9
2:9 Tetapi seperti ada tertulis: "Apa yang tidak pernah dilihat oleh mata, dan tidak pernah didengar oleh telinga, dan yang tidak pernah timbul di dalam hati manusia: semua yang disediakan Allah untuk mereka yang mengasihi Dia."

2.      Tidak mau menyembah antikrist= menyembah Tuhan sampai daging tidak bersuara lagi, sehingga mengalami keubahan hidup dari manusia daging menjadi manusia rohani seperti Yesus.
Kolose 3:5-10
3:5 Karena itu matikanlah dalam dirimu segala sesuatu yang duniawi, yaitu 1percabulan, 2kenajisan, 3hawa nafsu, 4nafsu jahat dan juga 5keserakahan, yang sama dengan 6penyembahan berhala,
3:6 semuanya itu mendatangkan murka Allah [atas orang-orang durhaka].
3:7 Dahulu kamu juga melakukan hal-hal itu ketika kamu hidup di dalamnya.
3:8 Tetapi sekarang, buanglah semuanya ini, yaitu 1marah, 2geram, 3kejahatan, 4fitnah dan 5kata-kata kotor yang keluar dari mulutmu.
3:9 Jangan lagi kamu saling 6mendustai, karena kamu telah menanggalkan manusia lama serta kelakuannya,
3:10 dan telah mengenakan manusia baru yang terus-menerus diperbaharui untuk memperoleh pengetahuan yang benar menurut gambar Khaliknya;

Apa yang harus dimatikan?
6 dosa di luar = perbuatan daging (lahir) → ayat 5-6
6 dosa di dalam = tabiat daging (batin) → ayat 8

Jika semuanya sudah dimatikan maka muncul manusia baru dengan 7 tanda:
Kolose 3:12-14
3:12 Karena itu, sebagai orang-orang pilihan Allah yang dikuduskan dan dikasihi-Nya, kenakanlah 1belas kasihan, 2kemurahan, 3kerendahan hati, 4kelemahlembutan dan 5kesabaran.
3:13 Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan 6ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu, kamu perbuat jugalah demikian.
3:14 Dan di atas semuanya itu: kenakanlah 7kasih, sebagai pengikat yang mempersatukan dan menyempurnakan.

1)      Belas kasihan= tidak menghakimi/tidak menunjuk salah orang lain, tidak menyetujui dosa orang lain tetapi menegor, menasehatinya, membawanya untuk mendengar Firman Pengajaran yang benar dan mendoakannya.

2)      Kemurahan= bisa memberi mulai dari mengembalikan milik Tuhan, sampai nanti lebih bahagia memberi daripada menerima.
2 Korintus 8:1-5
8:1 Saudara-saudara, kami hendak memberitahukan kepada kamu tentang kasih karunia yang dianugerahkan kepada jemaat-jemaat di Makedonia.
8:2 Selagi dicobai dengan berat dalam pelbagai penderitaan, sukacita mereka meluap dan meskipun mereka sangat miskin, namun mereka kaya dalam kemurahan.
8:3 Aku bersaksi, bahwa mereka telah memberikan menurut kemampuan mereka, bahkan melampaui kemampuan mereka.
8:4 Dengan kerelaan sendiri mereka meminta dan mendesak kepada kami, supaya mereka juga beroleh kasih karunia untuk mengambil bagian dalam pelayanan kepada orang-orang kudus.
8:5 Mereka memberikan lebih banyak dari pada yang kami harapkan. Mereka memberikan diri mereka, pertama-tama kepada Allah, kemudian oleh karena kehendak Allah juga kepada kami.
3)      Rendah hati= kemampuan untuk mengaku dosa kepada Tuhan dan sesama, setelah diampuni jangan dilakukan lagi (manusia baru).
Manusia lama tidak mau mengaku dosa, malah menyalahkan orang lain sampai menyalahkan Tuhan dan menyalahkan setan. Ini manusia yang paling sombong= setan.

4)      Lemah lembut= kemampuan untuk menerima Firman sekeras apapun, bisa menerima kekurangan dan kelebihan orang lain (meneladaninya).
Yakobus 1:21
1:21 Sebab itu buanglah segala sesuatu yang kotor dan kejahatan yang begitu banyak itu dan terimalah dengan lemah lembut firman yang tertanam di dalam hatimu, yang berkuasa menyelamatkan jiwamu.

5)      Sabar= sabar menderita dan sabar menunggu waktu Tuhan.
Manusia lama→membuat jalan keluar sendiri.

6)      Saling mengampuni dan melupakan dosa orang lain. Tuhan saja tidak mengingat-ingat dosa kita.
Mazmur 130:3
103:3 Dia yang mengampuni segala kesalahanmu, yang menyembuhkan segala penyakitmu,

7)      Kasih= memiliki kasih Allah
Prakteknya taat dengar-dengaran pada Firman Tuhan sampai daging tidak bersuara lagi, apapun resikonya.
Yohanes 14:15
14:15 "Jikalau kamu mengasihi Aku, kamu akan menuruti segala perintah-Ku.

Mengutamakan perkara rohani (ibadah pelayanan, Firman Pengajaran yang benar) lebih dari perkara jasmani; bisa mengasihi sesama seperti diri sendiri.

Kegunaan kasih Allah:
a.       Melepaskan kita dari segala perbudakan dosa. Dosa adalah masalah terberat yang membebani manusia sampai ke neraka. Kasih Allah bisa melepaskan kita dari dosa juga dari ikatan masalah apapun sampai yang paling mustahil.
Ulangan 7:7-8
7:7 Bukan karena lebih banyak jumlahmu dari bangsa mana pun juga, maka hati TUHAN terpikat olehmu dan memilih kamu -- bukankah kamu ini yang paling kecil dari segala bangsa? --
7:8 tetapi karena TUHAN mengasihi kamu dan memegang sumpah-Nya yang telah diikrarkan-Nya kepada nenek moyangmu, maka TUHAN telah membawa kamu keluar dengan tangan yang kuat dan menebus engkau dari rumah perbudakan, dari tangan Firaun, raja Mesir.

b.      Menjadikan kita lebih dari pemenang.
Roma 8:35-37
8:35 Siapakah yang akan memisahkan kita dari kasih Kristus? Penindasan atau kesesakan atau penganiayaan, atau kelaparan atau ketelanjangan, atau bahaya, atau pedang?
8:36 Seperti ada tertulis: "Oleh karena Engkau kami ada dalam bahaya maut sepanjang hari, kami telah dianggap sebagai domba-domba sembelihan."
8:37 Tetapi dalam semuanya itu kita lebih dari pada orang-orang yang menang, oleh Dia yang telah mengasihi kita.

Sehebat apapun manusia, di mata Tuhan kita tidak berdaya bagaikan domba sembelihan, sebab itu butuh kasih Allah, jadi manusia baru, kita tampil lebih dari pemenang, menang dari segala tantangan.
Kasih Allah membuat kita tetap bertahan untuk ikut Tuhan.

c.       Menyatukan dan menyempurnakan kita dalam satu tubuh Kristus yang sempurna= menjadi mempelai wanita Tuhan.
Kolose 3:14
3:14 Dan di atas semuanya itu: kenakanlah kasih, sebagai pengikat yang mempersatukan dan menyempurnakan.



Tuhan Memberkati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar