Salam sejahtera di dalam kasih Tuhan
Yesus Kristus.
Yohanes 5:39-47
5:39 Kamu menyelidiki Kitab-kitab Suci, sebab kamu menyangka bahwa
oleh-Nya kamu mempunyai hidup yang kekal, tetapi walaupun Kitab-kitab Suci itu
memberi kesaksian tentang Aku,
5:40 namun kamu tidak mau datang kepada-Ku untuk memperoleh hidup itu.
5:41 Aku tidak memerlukan hormat dari manusia.
5:42 Tetapi tentang kamu, memang Aku tahu bahwa di dalam hatimu kamu
tidak mempunyai kasih akan Allah.
5:43 Aku datang dalam nama Bapa-Ku dan kamu tidak menerima Aku; jikalau
orang lain datang atas namanya sendiri, kamu akan menerima dia.
5:44 Bagaimanakah kamu dapat percaya, kamu yang menerima hormat seorang
dari yang lain dan yang tidak mencari hormat yang datang dari Allah yang Esa?
5:45 Jangan kamu menyangka, bahwa Aku akan mendakwa kamu di hadapan
Bapa; yang mendakwa kamu adalah Musa, yaitu Musa, yang kepadanya kamu menaruh
pengharapanmu.
5:46 Sebab jikalau kamu percaya kepada Musa, tentu kamu akan percaya
juga kepada-Ku, sebab ia telah menulis tentang Aku.
5:47 Tetapi jikalau kamu tidak percaya akan apa yang ditulisnya,
bagaimanakah kamu akan percaya akan apa yang Kukatakan?"
Perkataan-perkataan Tuhan Yesus yang mengangkat kesaksian kitab suci
tentang pribadiNya. Kita tahu 4 injil menceritakan Yesus sebagai Kepala,
kemudian di dalam Kisah Rasul sampai Wahyu menceritakan pembangunan tubuh
Kristus yaitu mempelai wanita. 4 injil tanpa Kisah Rasul sampai Wahyu tidak
sempurna, begitu juga sebaliknya, jadi ini klop menceritakan tentang Kepala/ Mempelai
Pria Sorga dan menceritakan pembangunan tubuh Kristus yaitu mempelai wanita.
Kita sekarang ada di dalam proses ini. Jika gereja Tuhan tidak memahami arti
proses pembangunan tubuh Kristus, maka bukan Yesus kristus yang ia ketemu tapi
antikristus, yang disebut antropostes anomias, manusia tanpa hukum, manusia yang lebih buas dari binatang buas.
Olehnya waktu yang sisa ini adalah kesempatan bagi kita untuk memacu
rohani kita. dan itu adalah tanggung jawab gembala. Sebab itu gembala bukan
main-main tapi harus punya pelajaran tahbisan dan hidup dalam tahbisan, maka
pelayanannya akan didampingi oleh Imam Besar, sehingga umat Tuhan akan merasa
langkah-langkah perjalanan hidupnya memiliki langkah perjalanan yang pasti.
Tujuan kesaksian kitab suci, diceritakan langsung oleh pribadi Yesus. Di
dalam Kisah Rasul, rasul besar Petrus, pada saat diperhadapkan dalam sidang
mahkamah agama, mereka juga berbicara tentang kesaksian kitab suci tentang Yesus,
bahwa keselamatan hanya ada pada Yesus, di dalam Yesus ada kehidupan.
Kemudian dalam Kisah Rasul 28, rasul spesial bangsa kafir juga bersaksi,
dia angkat kitab Musa dan kitab nabi-nabi dan bercerita tentang Yesus. Hal itu
berlangsung dari pagi sampai sore, sepanjang hari manusia yang hadir begitu
banyak, apakah Paulus kurang urapannya? mengapa orang hanya sedikit yang
menerima, sebagian besar pulang dengan kosong, jadi, untuk meyakinkan tentang
pribadi Yesus, bukan hal yang mudah.
Kisah Rasul 28:23-28
28:23 Lalu mereka menentukan suatu hari untuk Paulus. Pada hari yang
ditentukan itu datanglah mereka dalam jumlah besar ke tempat tumpangannya. Ia
menerangkan dan memberi kesaksian kepada mereka tentang Kerajaan Allah; dan
berdasarkan hukum Musa dan kitab para nabi ia berusaha meyakinkan mereka
tentang Yesus. Hal itu berlangsung dari pagi sampai sore.
28:24 Ada yang dapat diyakinkan oleh perkataannya, ada yang tetap tidak
percaya.
28:25 Maka bubarlah pertemuan itu dengan tidak ada kesesuaian di antara
mereka. Tetapi Paulus masih mengatakan perkataan yang satu ini: "Tepatlah
firman yang disampaikan Roh Kudus kepada nenek moyang kita dengan perantaraan
nabi Yesaya:
28:26 Pergilah kepada bangsa ini, dan katakanlah: Kamu akan mendengar
dan mendengar, namun tidak mengerti, kamu akan melihat dan melihat, namun tidak
menanggap.
28:27 Sebab hati bangsa ini telah menebal, dan telinganya berat
mendengar, dan matanya melekat tertutup; supaya jangan mereka melihat dengan
matanya dan mendengar dengan telinganya dan mengerti dengan hatinya, lalu
berbalik sehingga Aku menyembuhkan mereka.
28:28 Sebab itu kamu harus tahu, bahwa keselamatan yang dari pada Allah
ini disampaikan kepada bangsa-bangsa lain dan mereka akan mendengarnya."
Ayat 25, Paulus mengangkat kitab nabi Yesaya, di sini kita akan
dikoreksi Tuhan kehadiran kita, apakah sama sejiwa kita menerima hal ini.
Ayat 26, kita semua mendengar, tapi jangan sampai kita tidak mengerti.
Apakah kita menjadi surat terbuka di muka orang banyak? Apakah kita menjadi
saksi seperti kitab suci yang kita terima yang bersaksi tentang Yesus?. ini untuk
saya lebih dahulu. Ruang gerak saya dari kamar sampai pintu gerbang, kemudian
saya ambil waktu lagi lipatkan lutut, baca Alkitab, untuk menjadi asupan sidang
jemaat, untuk menjadi tinta ditulis dalam hati saudara, bukan lagi tinta yang
kita pakai menulis tapi oleh Roh Kudus.
Ayat 27, jangan terjadi seperti ini.
Ayat ini diangkat ketika Yesaya mendapat penglihatan sesudah matinya
raja Uzia, ia melihat Allah duduk di atas tempat yang paling tinggi dan
jubahNya menutupi bait Allah, sudah satu jubah dengan bait Allah, itu ±
2700 tahun yang lalu. Zaman kita sekarang bawalah dirimu masuk dalam jubahNya
Allah yaitu kebenaran dan kesucian. Jangan ada di luar. Kita harus ada dinaungi
oleh jubahNya Tuhan. Inilah yang disaksikan oleh nabi Yesaya.
Yesaya 6:9-10
6:9 Kemudian firman-Nya: "Pergilah, dan katakanlah kepada bangsa
ini: Dengarlah sungguh-sungguh, tetapi mengerti: jangan! Lihatlah
sungguh-sungguh, tetapi menanggap: jangan!
6:10 Buatlah hati bangsa ini keras dan buatlah telinganya berat
mendengar dan buatlah matanya melekat tertutup, supaya jangan mereka melihat
dengan matanya dan mendengar dengan telinganya dan mengerti dengan hatinya,
lalu berbalik dan menjadi sembuh."
Nabi ini disebut nabi besar, tetapi kondisinya sama dengan jemaat, mulutnya
masih najis, tapi oleh kemurahan Allah ada api yang dibawa oleh serafim yang
disepit dari mezbah korban bakaran, yaitu api korban Kristus kalau menyentuh
bibir saudara, maka Firman Allah katakan undurlah dosa dan kesalahanmu dan
mulai saat itu Yesaya membaharui kontrak pelayanannya sehingga pelayanannya
benar-benar beda dari pasal 1 sampai 5, ke
pasal 6 dst lain suasananya.
Jadi kalau kita ini tadinya seperti Yesaya, tapi jika benar saudara ada
pengakuan spontanitas, maka takhta sorga bergerak, menggugah kasih Tuhan untuk
membawa korban Kristus supaya kita dibersihkan oleh Tuhan. Ini bukti bahwa kita
mendengar dan melihat serta paham/mengerti. Kedatangan Yesus sudah di ambang
pintu.
Kata-kata pendeta In Juwono: biarlah kita menjadi belahan jiwanya Tuhan.
Berarti seperti pasangan suami istri, kesana kita digiring oleh Tuhan. Ibadah itu bukan
sekedar upacara, tetapi ibadah itu tempat kita diproses oleh Tuhan untuk
menjadi mempelai wanitaNya, tapi sarananya tidak boleh salah, yaitu Firman
pengajaran yang sehat.
Kisah Rasul 28:27
28:27 Sebab hati bangsa ini telah menebal, dan telinganya berat
mendengar, dan matanya melekat tertutup; supaya jangan mereka melihat dengan
matanya dan mendengar dengan telinganya dan mengerti dengan hatinya, lalu
berbalik sehingga Aku menyembuhkan mereka.
Model kehidupan orang percaya sudah banyak seperti ini, di zaman Yesaya,
di zaman rasul Paulus, di zaman gereja, di akhir zaman ini juga banyak, semoga
saudara bukan mengkondisikan diri di tempat yang banyak itu. Tetapi saudara
mengkondisikan diri di tempat mata terbuka untuk melihat, telinga mendengar, pikiran
terbuka untuk menerima asupan-asupan dari sorga.
Allah pindah kepada bangsa kafir, jika Allah sudah temukan saudara,
jangan neko-neko lagi, biarlah kita berada pada kekuatan Firman, kabar puncak
yang sudah diproklamasikan dan ini adalah Ilham Allah. Kalau orang mengatakan itu
bukan Ilham Allah berarti tidak percaya pembukaan rahasia Firman, karena atas
kerelaan dan kesediaan hati Allah, Allah membukakan rahasia Firman kepada kita
bangsa kafir, untuk masuk dalam persiapan waktu. Itu bukan maunya saya/ gembala
tapi itu maunya Tuhan.
Kisah Rasul 13:46
13:46 Tetapi dengan berani
Paulus dan Barnabas berkata: "Memang kepada kamulah firman Allah harus
diberitakan lebih dahulu, tetapi kamu menolaknya dan menganggap dirimu tidak
layak untuk beroleh hidup yang kekal. Karena itu kami berpaling kepada
bangsa-bangsa lain.
Semoga kita semua meresponi Firman Allah, jangan ada yang menolak.
Apakah Paulus kurang urapan?, Yesus kurang urapan? Banyak yang menolak,
apalagi cuma saya hamba Tuhan yang kadang salah berucap dan bodoh berkata-kata.
Tapi jika itu adalah kebenaran Firman, Tuhan anjurkan untuk kita pegang.
Apa yang diangkat rasul Paulus tadi itu dari nubuatan nabi Yesaya
Yesaya 6:1-10
6:1 Dalam tahun matinya raja Uzia aku melihat Tuhan duduk di atas takhta
yang tinggi dan menjulang, dan ujung jubah-Nya memenuhi Bait Suci.
6:2 Para Serafim berdiri di sebelah atas-Nya, masing-masing mempunyai
enam sayap; dua sayap dipakai untuk menutupi muka mereka, dua sayap dipakai
untuk menutupi kaki mereka dan dua sayap dipakai untuk melayang-layang.
6:3 Dan mereka berseru seorang kepada seorang, katanya: "Kudus,
kudus, kuduslah TUHAN semesta alam, seluruh bumi penuh kemuliaan-Nya!"
6:4 Maka bergoyanglah alas ambang pintu disebabkan suara orang yang
berseru itu dan rumah itu pun penuhlah dengan asap.
6:5 Lalu kataku: "Celakalah aku! aku binasa! Sebab aku ini seorang
yang najis bibir, dan aku tinggal di tengah-tengah bangsa yang najis bibir,
namun mataku telah melihat Sang Raja, yakni TUHAN semesta alam."
6:6 Tetapi seorang dari pada Serafim itu terbang mendapatkan aku; di
tangannya ada bara, yang diambilnya dengan sepit dari atas mezbah.
6:7 Ia menyentuhkannya kepada mulutku serta berkata: "Lihat, ini
telah menyentuh bibirmu, maka kesalahanmu telah dihapus dan dosamu telah
diampuni."
6:8 Lalu aku mendengar suara Tuhan berkata: "Siapakah yang akan
Kuutus, dan siapakah yang mau pergi untuk Aku?" Maka sahutku: "Ini
aku, utuslah aku!"
6:9 Kemudian firman-Nya: "Pergilah, dan katakanlah kepada bangsa
ini: Dengarlah sungguh-sungguh, tetapi mengerti: jangan! Lihatlah
sungguh-sungguh, tetapi menanggap: jangan!
6:10 Buatlah hati bangsa ini
keras dan buatlah telinganya berat mendengar dan buatlah matanya melekat
tertutup, supaya jangan mereka melihat dengan matanya dan mendengar dengan
telinganya dan mengerti dengan hatinya, lalu berbalik dan menjadi sembuh."
Bait suci dibangun lewat fondasi nabi (Firman nubuatan) dan rasul
(Firman pengajaran).
Efesus 2:20
2:20 yang dibangun di atas dasar para rasul dan para nabi, dengan
Kristus Yesus sebagai batu penjuru.
2 Petrus 1:19
1:19 Dengan demikian kami makin diteguhkan oleh firman yang telah
disampaikan oleh para nabi. Alangkah baiknya kalau kamu memperhatikannya sama
seperti memperhatikan pelita yang bercahaya di tempat yang gelap sampai fajar
menyingsing dan bintang timur terbit bersinar di dalam hatimu.
Kisah Rasul 2:42
2:42 Mereka bertekun dalam pengajaran rasul-rasul dan dalam persekutuan.
Dan mereka selalu berkumpul untuk memecahkan roti dan berdoa.
Yesaya melihat sudah rampung 2700 tahun lampau dalam bentuk nubuatan. Kita
berada di era kegenapan ayat ini, sayang kalau kita tidak ada di sana. Bait
Allah yang ditutupi oleh jubahNya Tuhan, itu berarti bait Allah yang dibangun
atas dasar Firman pengajaran dan Firman nubuatan sudah selesai. Kita melangkah
pada garis akhir, sudah dekat finish.
Makanya saya ulang katakan apa yang dilihat oleh seorang kekasih sampai
dua kali, dia melihat gereja ini waktu sembayang jam 3, Tuhan datang dan mengatakan
kepadanya untuk sampaikan kepada hambaKu, “aku jadikan mereka tiang gerejaKu di
sini, mereka sudah ada pada jalur yang benar, sudah dekat finish”. Responilah
jemaat ini untuk saudara, jangan kita lengah, leha-leha sekarang, hati-hati,
Tuhan sudah berikan kepada kita dorongan yang begitu kuat, jika saudara tidak
hargai maka penyesalanmu double. Jangan sampai terjadi hal seperti itu. Itu
sebabnya saya katakan dalam nama Tuhan, perhatikan Firman Tuhan.
Yesaya nabi besar spontan mengaku dia bersalah dan berdosa, tapi acap
kali kita tidak belajar lewat kitab suci yang bersaksi tentang Yesus. Contoh
konkrit Yesaya begitu dia melihat keadaannya sangat kontradiksi dengan sorga,
dengan Allah yang benar, maka ia berkata aku najis bibir.
Serafim mempunyai 6 sayap :
ð Dua sayap dipakai
untuk menutupi muka, Firman dan Roh bertujuan untuk menutup muka kita agar
tidak melihat kemolekkan dunia yang menghancurkan kita, sehingga membuat Adam
dan Hawa jatuh karena itu.
ð Dua sayap dipakai untuk
menutupi kaki, Firman dan Roh kudus bertujuan untuk menutupi kedagingan kita.
ð Dua sayap dipakai
untuk melayang-layang, sekali sentak kita terangkat. Firman dan Roh Kudus
bertujuan untuk mengangkat rohani saya dan saudara.
Ada seruan suasana sorga yang kontradiksi dengan keadaan Yesaya. Suasana
sorga yang diserukan oleh para serafim ada 3 kali kata KUDUS, kudus yang
pertama Allah Bapa, kudus kedua Anak Allah, kudus ketiga Allah Roh Kudus, itu
suasana sorga, ada sarana yang Tuhan pakai untuk membuka ada peluang kesana.
Seluruh bumi penuh kemuliaanNya, karena jubahNya sudah menutupi bait
suci. Bait suci ada di bumi, jadi, gereja Tuhan sudah menyampaikan kesaksian
full tentang kitab-kitab suci, menyaksikan tentang Yesus Mempelai Laki-laki
sorga.
Alas ambang pintu bergoyang, dalam Yehezkiel 47, di sana akan keluar air
yang membual, menunjuk pekerjaan Roh Kudus, kemudian sampai mata kaki, lutut,
pinggang, sampai menjadi sungai sehingga orang dapat berenang, sungai yang
tidak dapat diseberangi. Kalau orang berenang hanya kepala yang kelihatan, tubuh
tidak kelihatan lagi, kalau kita sampai pada level ini, yang kelihatan tinggal
Kepala/ Yesus, tubuh sudah dibungkus oleh Roh Kudus. Itu tujuan Tuhan kepada
kita.
Ambang pintu goyang ini untuk menggetarkan Yesaya, nabi yang sudah
melayani dari pasal 1 – 5. Saudara bayangkan jika diperbandingkan dengan Raja Uzia
melayani 50 tahun, kira-kira separuh dari pemerintahan raja Uzia, Yesaya
melayani dengan pelayanan yang kotor, tidak sesuai dengan sorga, belum ada
sentuhan dengan korban Kristus. itu sebabnya dia harus diuji, diperlihatkan hal
ini sehingga terjadi pembaharuan kontrak pelayanan.
Pengakuan spontan dari Yesaya: "Celakalah
aku! aku binasa! Sebab aku ini seorang yang najis bibir. Sehingga pengakuan
ini menggugah kasih sorga, jadi di mana ada pengakuan, kasih Tuhan akan
tercurah kepadanya.
Sesuai dengan Hosea 14:2-3
14:2 Bertobatlah, hai Israel, kepada TUHAN, Allahmu, sebab engkau telah
tergelincir karena kesalahanmu.
14:3 Bawalah sertamu kata-kata penyesalan, dan bertobatlah kepada TUHAN!
katakanlah kepada-Nya: "Ampunilah segala kesalahan, sehingga kami mendapat
yang baik, maka kami akan mempersembahkan pengakuan kami.
Di mezbah korban bakaran ada 5 alat yang dipakai untuk mempercepat
hangus korban, sehingga baunya harum kepada Bapa. Perbandingannya ada 5 alat
yang dipakai untuk menyiksa/ menganiaya Yesus, sampai Dia menghembuskan nafas.
Efesus 5:2
5:2 dan hiduplah di dalam kasih, sebagaimana Kristus Yesus juga telah
mengasihi kamu dan telah menyerahkan diri-Nya untuk kita sebagai persembahan
dan korban yang harum bagi Allah.
Yesaya 6:7-10
6:7 Ia menyentuhkannya kepada mulutku serta berkata: "Lihat, ini
telah menyentuh bibirmu, maka kesalahanmu telah dihapus dan dosamu telah
diampuni."
Kesalahan dan dosa inilah yang membuat tangan Tuhan tidak sampai kepada
kita, sekarang dosa kita diampuni maka tangan Tuhan sampai kepada kita.
6:8 Lalu aku mendengar suara Tuhan berkata: "Siapakah yang akan
Kuutus, dan siapakah yang mau pergi untuk Aku?" Maka sahutku: "Ini
aku, utuslah aku!"
Ada pembaharuan kontrak pelayanan. Semoga semua pelayan-pelayan Tuhan,
kita ini adalah imam-imam, hamba-hamba kebenaran, mari kita rubah kontrak
pelayanan kita untuk setia dalam ibadah pelayanan.
6:9 Kemudian firman-Nya: "Pergilah, dan katakanlah kepada bangsa
ini: Dengarlah sungguh-sungguh, tetapi mengerti: jangan! Lihatlah
sungguh-sungguh, tetapi menanggap: jangan!
Kalau kita mengkondisikan diri seperti ini bahaya, berarti kita
kehidupan yang diizinkan Tuhan mendengar tapi Tuhan tidak memberikan pengertian.
7 roh Allah adalah roh hikmat dan pengertian, roh nasehat dan keperkasaan, roh
pengenalan dan takut akan Tuhan dan yang terakhir adalah roh pengadilan.
Ngeri jika terjadi begini, ini adalah kehidupan yang seperti anak
tebusan yang sudah ditolak, karena puputan sudah mengembus, yang Allah inginkan
perak dan emas yang keluar, malah timah hitam, tembaga, besi yang keluar,
menyayat hati Tuhan. Timah hitam berarti dunia/ gelap, besi itu kekerasan.
Tembaga adalah penghukuman.
Yeremia 6:29-30
6:29 Puputan sudah mengembus, tetapi yang keluar dari api hanya timah
hitam, tembaga dan besi. Sia-sia orang melebur terus-menerus, tetapi
orang-orang yang jahat tidak terpisahkan.
6:30 Sebutkanlah mereka perak yang ditolak, sebab TUHAN telah menolak
mereka!
6:10 Buatlah hati bangsa ini keras
dan buatlah telinganya berat mendengar dan buatlah matanya melekat tertutup,
supaya jangan mereka melihat dengan matanya dan mendengar dengan telinganya dan
mengerti dengan hatinya, lalu berbalik dan menjadi sembuh."
Ada 2 indera yang Tuhan perlihatkan di sini yaitu mata dan telinga. Itu
sebabnya ketika Roh Kudus turun, mata dan telinga mereka ditangkap oleh Tuhan.
Yang pertama telinga mereka mendengar bunyi suara yang keras kemudian mereka melihat
api yang menyala-nyala di atas kepala mereka.
Izinkan mata dan telinga kita dikuasai oleh Tuhan, jangan sampai tidak
dikuasai oleh Tuhan, karena mata dan telinga kedua-duanya dicipta oleh Tuhan.
Kalau mata melihat dan telinga mendengar ini pekerjaan Roh Kudus berarti
kehidupan itu sedang dibentuk oleh Tuhan.
Amsal 20
20:12 Telinga yang mendengar dan mata yang
melihat, kedua-duanya dibuat oleh TUHAN.
Kisah Rasul dibuka lewat pelayanan rasul Petrus, pasal 3,4 Petrus
memperkenalkan Yesus, Dia adalah sumber kehidupan, rasul Paulus memperkenalkan
Yesus lewat kitab nabi Musa dan kitab nabi-nabi juga menampilkan Yesus adalah sumber
kehidupan. Jadi, Kehidupan ada pada Yesus, rasul Paulus menampilkan itu, Petrus
menampilkan itu, tetapi saat itu ditampilkan iblis bergerak dengan cepat memanfaatkan
para pembesar untuk menghadang, Petrus masuk penjara, Paulus juga sebenarnya
dipenjara, tapi karena kebaikan kaisar dizinkan dia mengkontrak rumah.
Apa yang disaksikan Musa itu ditulis dalam nyanyian, inilah yang ada
dalam Yohanes 5.
Ulangan 32:46-47,4,18
32:46 berkatalah ia kepada mereka: "Perhatikanlah segala perkataan
yang kuperingatkan kepadamu pada hari ini, supaya kamu memerintahkannya kepada
anak-anakmu untuk melakukan dengan setia segala perkataan hukum Taurat ini.
32:47 Sebab perkataan ini bukanlah perkataan hampa bagimu, tetapi itulah
hidupmu, dan dengan perkataan ini akan lanjut umurmu di tanah, ke mana kamu
pergi, menyeberangi sungai Yordan untuk mendudukinya."
32:4 Gunung Batu, yang
pekerjaan-Nya sempurna, karena segala jalan-Nya adil, Allah yang setia, dengan
tiada kecurangan, adil dan benar Dia.
32:18 Gunung batu yang
memperanakkan engkau, telah kaulalaikan, dan telah kaulupakan Allah yang
melahirkan engkau.
Ayat 47, untuk kita sekarang Yerusalem baru.
Gunung
Batu, yang pekerjaan-Nya sempurna, siapa yang mengikuti Israel? Itulah gunung
batu/ Yesus. Jangan kita melupakan gunung batu ini, Yesus Kristus yang
melahirkan kita.
Kalau sekarang ini minumannya beda-beda, kalau mau cari kepenuhan Roh
Kudus seperti les privat, caranya sudah beda-beda, padahal dulu dalam Kisah
Rasul 2, 10, tidak ada les dan gebrakan musik, itu dari Tuhan langsung dari Roh
Kudus.
1 Korintus 10:4
10:4 dan mereka semua
minum minuman rohani yang sama, sebab mereka minum dari batu karang rohani yang
mengikuti mereka, dan batu karang itu ialah Kristus.
Jangan saudara lalaikan/abaikan Dia/ batu karang, kita harus menyembah
Dia sore ini, kita menyerah sepenuh kepada Yesus/ proskoneho. Sehingga jubah Allah menutupi kita, seperti Rut satu jubah
dengan Boas, hari itu juga Rut menjadi bagian hidup daripada Boas. Begitu juga
dengan kita, saat ini bawalah dirimu satu jubah dengan Tuhan. Belajarlah hidup
dalam kesucian/ kekudusan, tahirkanlah bibir yang najis.
Kita lihat di mana gunung batu di pahat.
Yesaya 51:1-2
51:1 Dengarkanlah Aku, hai kamu yang mengejar apa yang benar, hai kamu
yang mencari TUHAN! Pandanglah gunung batu yang dari padanya kamu terpahat, dan
kepada lobang penggalian batu yang dari padanya kamu tergali.
51:2 Pandanglah Abraham, bapa leluhurmu, dan Sara yang melahirkan kamu;
ketika Abraham seorang diri, Aku memanggil dia, lalu Aku memberkati dan
memperbanyak dia.
Tuhan memberkati.
GPT “Kristus Penebus”
Jl. Langgadopi No.4 Tentena
Kec. Pamona Puselemba, Kab. Poso, 94663
HP: 085241270477
Email: imamat_raja@yahoo.com
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar