20200112

Kebaktian Umum, Minggu 12 Januari 2020 Pdt. Bernard Legontu


Salam sejahtera di dalam kasih Tuhan Yesus Kristus.

Wahyu 10:1-2
10:1 Dan aku melihat seorang malaikat lain yang kuat turun dari sorga, berselubungkan awan, dan pelangi ada di atas kepalanya dan mukanya sama seperti matahari, dan kakinya bagaikan tiang api.
10:2 Dalam tangannya ia memegang sebuah gulungan kitab kecil yang terbuka. Ia menginjakkan kaki kanannya di atas laut dan kaki kirinya di atas bumi,

Kekasih yang diberkati Tuhan, minggu kemarin kita sudah mendengar tentang jubah yang menyelubungi malaikat yang gagah perkasa ini iyalah Yesus sendiri. Lewat penampilan wajahnya seperti matahari, kakinya bagakan tiang api, tangannya memegang kitab kecil, suaranya bagaikan singa yang mengaum, itulah Yesus sendiri. Di tanganNya ada sebuah kitab kecil yang terbuka. Itu estafet dari Wahyu pasal 5. Ketika Yohanes sampai di sorga dia melihat sebuah takhta dan seorang duduk di atas takhta memegang kitab kecil tetapi termetarai luar dan dalam. Kemudian pindah tangan kepada Yesus dan dibukalah meterainya. Jadi apa yang Tuhan pertontonkan dalam Wahyu pasal 10 ini menunjuk pembukaan rahasia Firman dan Tuhan memberikan kuasa atau wibawa di dalam pembukaan rahasia Firman.
Wahyu 10:5
10:5 Dan malaikat yang kulihat berdiri di atas laut dan di atas bumi, mengangkat tangan kanannya ke langit,

Tangan kanan ke atas ke angkasa, kaki kanan ke laut, kaki kiri ke darat. Angkasa adalah markas iblis. Laut adalah tempat antikristus yang keluar. Bumi adalah tempat keluarnya nabi palsu. Jadi kekuatan kitab yang terbuka rahasianya ini mampu atau dapat mengalahkan Trio iblis, antikristus, nabi palsu dan setan kepala batu, dikalahkan oleh penampilan Firman yang dibukakan rahasianya. Itulah hebatnya jika rahasia Firman dibuka kepada gereja. Jadi gereja Tuhan, anak Tuhan atau komunitas apapun namanya yang berhimpun tanpa pembukaan rahasia Firman, tidak ada kemampuan untuk menghadapi trio iblis. Tempat mereka adalah 3,5 tahun aniaya antikristus. Tetapi dengan adanya pembukaan rahasia Firman, rahasia nikah dan rahasia ibadah maka kita ada kemampuan untuk menolak kepalsuan, roh antikristus yang menguasai ekonomi dan menolak pekerjaan kuasa kegelapan yang disebut demon-demon.

Minggu kemarin kita sudah mendengarkan 10 fungsi awan itu, mulai dari Keluaran pasal 13 sampai Ayub pasal 37, bagaimana Yesus diselubungi dengan awan. Dengan penampilan awan itu, terus terang hampir 50 tahun saya di ladang Tuhan tetapi baru saya mengerti. Ini pertanda bahwa Tuhan menaruh perhatian serius kepada jemaat Kristus Penebus di Tentena. Sekalipun kami hamba Tuhan dibanting sana, dibanting sini tetapi saya harus tahan bantingan.

Sebabnya kita lihat pagi ini ada 5 tujuan utama pembukaan rahasia Firman. Wahyu pasal 10 ini dalam terang Tabernakel terkena 7 percikan darah di atas tutup peti perjanjian. Jadi pembukaan rahasia Firman itu tidak enteng, tidak murahan, itu dibayar mahal oleh Yesus lewat percikan darahNya.
Wahyu 5:4
5:4 Maka menangislah aku dengan amat sedihnya, karena tidak ada seorang pun yang dianggap layak untuk membuka gulungan kitab itu ataupun melihat sebelah dalamnya.

Jadi ada sinkronisasi, ada kerja sama hamba Tuhan. Di sini hamba Tuhan menangis menangisi kitab yang termeterai, ingin tahu rahasianya. Yang terutama adalah rahasia sebelah dalam. Rahasia Allah bagian dalam itulah di ruangan maha suci, itulah rahasia nikah Kristus dengan gereja. Inilah yang ditangisi oleh Yohanes. Ternyata derai air mata hamba Tuhan ini berbuah.
Wahyu 5:5
5:5 Lalu berkatalah seorang dari tua-tua itu kepadaku: "Jangan engkau menangis! Sesungguhnya, singa dari suku Yehuda, yaitu tunas Daud, telah menang, sehingga Ia dapat membuka gulungan kitab itu dan membuka ketujuh meterainya."

Itulah Yesus yang dapat membuka 7 meterai itu.

Wahyu 5:6
5:6 Maka aku melihat di tengah-tengah takhta dan keempat makhluk itu dan di tengah-tengah tua-tua itu berdiri seekor Anak Domba seperti telah disembelih, bertanduk tujuh dan bermata tujuh: itulah ketujuh Roh Allah yang diutus ke seluruh bumi.

Bukan singa yang tampil tetapi Anak Domba, walaupun itu julukan dari pribadi yang sama. Yang ditampilkan adalah seekor Anak Domba. Jadi untuk mendapatkan pembukaan rahasia Firman, itu seharga Korban Kristus. Dalam nama Yesus, jangan coba entengkan pembukaan rahasia Firman. Saudara dilayani Tuhan dengan penuh kasih sayang dengan pembukaan rahasia Firman dan saya dilayani lebih dahulu di kamar. Rahasia ini dibuka dan ada mitranya yaitu hamba Tuhan yang menangis, kemudian diambil alih oleh Yesus yang tampil sebagai Anak Domba yang sudah tersembelih. Pembukaan rahasia Firman itu seharga dengan korban Kristus. Itu sebabnya jika seseorang merendahkan pembukaan rahasia Firman sama dengan merendahkan korban Kristus.

Resikonya berat tetapi hasilnya luar biasa. Kalau kita dilayani dengan pembukaan rahasia Firman, semua ini sasarannya diarahtujukan kepada saya dan saudara yang sempat menikmati roti itu. Itu sebabnya dalam doa saya mengatakan “marilah Tuhan sehidangan dengan kami” sebab saya yakin jika sehidangan dengan Yesus maka Dialah yang menggelar hidangan di atas meja dan itu tidak tanggung-tanggung. Dalam Matius pasal 22, dalam pesta nikah Tuhan sudah gelar hidangan di atas meja. Dalam Wahyu pasal 3 Tuhan masih mengetuk pintu jemaat Laodekia “bukakan pintu, Aku mau sehidangan dengan engkau”. Dalam Lukas pasal 24, Kleopas dan isterinya sehidangan dengan Yesus. Walaupun Yesus tamu, tetapi Yesus mengambil alih posisi menggelar roti dan memecah-mecahkan.

Awalnya saya mendengar saya bertanya-tanya kenapa Pdt. In Yuwono dalam doa selalu berkata “Yesus marilah sehidangan dengan kami”. Tetapi begitu beliau menerangkan, saya jadi mengerti. Siang ini meja ada di sini, tetapi Yesus sudah menggelar makanan pembukaan rahasia Firman. Olehnya jangan coba pelayanan yang luar biasa yang telah mengatur hidangan itu kita hinakan!

Dalam pesta terakhir dalam Yesaya 25:6, dikatakan hidangan itu sebenarnya hanya miliknya Tuhan tetapi dihampar di hadapan kita bersama.
Yesaya 25:6
25:6 TUHAN semesta alam akan menyediakan di gunung Sion ini bagi segala bangsa-bangsa suatu perjamuan dengan masakan yang bergemuk, suatu perjamuan dengan anggur yang tua benar, masakan yang bergemuk dan bersumsum, anggur yang tua yang disaring endapannya.

Ini bukan hanya bagi bangsa Israel tetapi segala bangsa. Berarti sudah terjadi persekutuan tubuh antara bangsa kafir dan bangsa Israel. Lemak itu Tuhan punya, tetapi diberikan pada saudara. Anggur yang tua benar menunjukan gairah kasihnya kepada Tuhan sudah matang. Ketika Sulamit ditinggalkan oleh kekasihnya sebab malas membuka pintu, akhirnya dia mengatakan “ katakan kepada kekasihku, gairah asmaraku membara” itu berarti anggur tua.
Kidung Agung 5:8
5:8 Kusumpahi kamu, puteri-puteri Yerusalem: bila kamu menemukan kekasihku, apakah yang akan kamu katakan kepadanya? Katakanlah, bahwa sakit asmara aku!

Kidung Agung 5:8 (Terjemahan Lama)
5:8 Bahwa aku menyumpahi kamu, hai puteri Yeruzalem! jikalau kiranya kamu mendapati akan kekasihku itu, apakah kamu katakan kepadanya? Katakanlah ini: Bahwa hatiku lara oleh sangat birahiku.

Mestinya ini yang harus ada pada kita. Ini bahasa yang dalam, bukan bahasa nafsu daging! Semestinya gereja Tuhan sudah harus seperti ini. Kenapa sekarang kita kalah, kenapa gairah kita seperti tersendat-sendat, sementara kita dijejali pembukaan rahasia Firman luar biasa.

Yesaya 25:6-9
25:6 TUHAN semesta alam akan menyediakan di gunung Sion ini bagi segala bangsa-bangsa suatu perjamuan dengan masakan yang bergemuk, suatu perjamuan dengan anggur yang tua benar, masakan yang bergemuk dan bersumsum, anggur yang tua yang disaring endapannya.
25:7 Dan di atas gunung ini TUHAN akan mengoyakkan kain perkabungan yang diselubungkan kepada segala suku bangsa dan tudung yang ditudungkan kepada segala bangsa-bangsa.
25:8 Ia akan meniadakan maut untuk seterusnya; dan Tuhan ALLAH akan menghapuskan air mata dari pada segala muka; dan aib umat-Nya akan dijauhkan-Nya dari seluruh bumi, sebab TUHAN telah mengatakannya.
25:9 Pada waktu itu orang akan berkata: "Sesungguhnya, inilah Allah kita, yang kita nanti-nantikan, supaya kita diselamatkan. Inilah TUHAN yang kita nanti-nantikan; marilah kita bersorak-sorak dan bersukacita oleh karena keselamatan yang diadakan-Nya!"

Kita gereja Tuhan sekarang ini jangan menjauh dari Tuhan. Saat kita beribadah di dalam penggembalaan Tuhan, kita sehidangan dengan Tuhan. Aneh terdengar tetapi itu fakta di dalam Firman.

Tujuan pembukaan rahasia Firman:
1.      Efesus 1:17
1:17 dan meminta kepada Allah Tuhan kita Yesus Kristus, yaitu Bapa yang mulia itu, supaya Ia memberikan kepadamu Roh hikmat dan wahyu untuk mengenal Dia dengan benar.

Tujuan pembukaan rahasia Firman supaya kita mengenal Tuhan dengan benar.

Efesus 1:16
1:16 aku pun tidak berhenti mengucap syukur karena kamu. Dan aku selalu mengingat kamu dalam doaku,

Apakah orang Efesus tidak kenal Yesus? Iman mereka sudah termasyur, kasih mereka sudah termasyur, tetapi rasul Paulus masih harus berdoa supaya Tuhan berikan roh hikmat, pembukaan rahasia Firman dan wahyu. Jika pembukaan rahasia Firman ini tidak ada maka gereja Tuhan mengalami ini:
Amsal 29:18
29:18 Bila tidak ada wahyu, menjadi liarlah rakyat. Berbahagialah orang yang berpegang pada hukum.

Jadi mereka beriman, kelihatan punya kasih, saling mempedulikan tetapi kalau tanpa pembukaan rahasia Firman, dia masih tetap liar. Lihat saja orang-orang yang mempraktekan kasih secara lahiriah, kalau hari minggu begini mereka penuh di rumah sakit sebagai tim besuk. Tetapi lihat dagingnya, yang mabuk tetap mabuk, yang narkoba tetapi narkoba, tetap gonta ganti isteri, liar hidupnya! Itulah sebabnya pentingnya pembukaan rahasia Firman, mengenal Tuhan Yesus dengan benar sebagai Mempelai Laki-laki sorga, itu puncak pengenalan.

Kalau membaca ini, sudah luar biasa jemaat Efesus ini.
Efesus 1:15-16
1:15 Karena itu, setelah aku mendengar tentang imanmu dalam Tuhan Yesus dan tentang kasihmu terhadap semua orang kudus,
1:16 aku pun tidak berhenti mengucap syukur karena kamu. Dan aku selalu mengingat kamu dalam doaku,

Efesus 1:15-16 (Terjemahan Lama)
1:15 Sebab itu aku pun, setelah mendengar akan iman kamu kepada Tuhan Yesus dan akan kasihmu kepada segala orang suci itu,
1:16 tiada berhenti daripada mengucapkan syukur karena kamu, sambil menyebut kamu di dalam doaku,

Jangan kita hanya berhenti pada praktek iman, ada praktek kasih tetapi tambal sulam. Gereja tanpa pembukaan rahasia Firman, lihat saja, anak mudanya liar, sulit dikendalikan. Kalau di sini engkau liar, engkau menghina Korban Kristus! Tetapi kalau ada pembukaan rahasia Firman, akan ada yang rem kita.

Tujuan pembukaan rahasia Firman menghentar kita mengenal Yesus tahap demi tahap sampai mengenal Yesus sebagai Mempelai Laki-laki Sorga. Berarti kita mengkondisikan diri sebagai Mempelai Wanita Tuhan yang makan sehidangan dan tidak terpisah dari Tuhan. Yohanes ini contoh bagi kami hamba Tuhan, kami harus meratap dan menangis. Kami duduk di kaki Tuhan dan memohon “hadirlah Yesus, datanglah sehindangan dengan kami” dan kalau Tuhan hadir maka Dia menjadi tuan rumah yang mengatur makanan dan kita tamuNya.
Lukas 24:29
24:29 Tetapi mereka sangat mendesak-Nya, katanya: "Tinggallah bersama-sama dengan kami, sebab hari telah menjelang malam dan matahari hampir terbenam." Lalu masuklah Ia untuk tinggal bersama-sama dengan mereka.

Hari menjelang malam ini menubuatkan keadaan kita akhir zaman.

Lukas 24:30
24:30 Waktu Ia duduk makan dengan mereka, Ia mengambil roti, mengucap berkat, lalu memecah-mecahkannya dan memberikannya kepada mereka.

Ini rumah Kleopas dan isterinya tetapi diambil alih oleh Yesus dan mereka menjadi tamu. Kalau kita menghadirkan Yesus maka Dia aktif melayani kita, Dia tidak tinggal diam. Makanya kalau kita menjauh dari ibadah sama dengan kita menjauh dari aktifitas Yesus. Sebenarnya kita tidak layak, tetapi soal makan dan minum Dia mau melayani kita. Apakah kita tidak bergairah dan bergembira kalau tiba-tiba bapak Presiden melayani kita di sini. Paling anak-anak muda langsung selfie dan minta dikirim ke luar dunia sana.

Lukas 24:31
24:31 Ketika itu terbukalah mata mereka dan mereka pun mengenal Dia, tetapi Ia lenyap dari tengah-tengah mereka.

Lihat tamu yang ajaib ini, tamu insidentil yang hanya datang sewaktu-waktu. Kepada siapa Dia datang? Kepada yang membutuhkan. Jika saudara  membutuhkan maka Dia pasti hadir mau melayani sadara. Yang dikerjakan di sini adalah pemecahan roti, ini kegerakan Firman pengajaran. Kalau saudara dilayani pembukaan rahasia Firman dan saudara abaikan, kasihan sekali. Dia adalah Raja sorga rela mau melayani kita. Siapa saya dan saudara yang rela Raja sorga layani. Kadang kita tidak membuka mata, hati dan pikiran bahwa yang melayani kita adalah Raja sorga sehingga tidak kita hargai. Semoga tidak ada yang seperti itu di sini.

Kalau kita mau bicara tentang Tuhan, siapa kita. Kalau bukan pribadi Tuhan yang suci itu memperkenalkan diri, tidak mungkin kita kenal Tuhan. Sepandai-pandainya manusia di dunia ini untuk mengenal Tuhan, tidak akan mungkin karena Dia kudus dan suci. Kecuali Dia sendiri yang memperkenalkan diri kepada kita. Jangan coba diatur dengan akal, tidak akan mungkin! Karena pakai akal makanya banyak perbedaan. Tetapi kalau dengan ilham maka Tuhan sendiri yang menyatakan diri sehingga tidak mungkin terjadi perbedaan asalkan A dan B sama-sama menerima ilham. Itu sebabnya rasul Paulus berdoa supaya diberikan roh hikmat dan wahyu supaya mengenal Tuhan dengan benar.

2.      Efesus 1:10
1:10 sebagai persiapan kegenapan waktu untuk mempersatukan di dalam Kristus sebagai Kepala segala sesuatu, baik yang di sorga maupun yang di bumi.

Lewat pembukaan rahasia Firman, kita dihentar oleh Tuhan pelan dan pasti untuk mencapai garis finish, persiapan kegenapan waktu. Kalau saudara diberi oleh Tuhan asupan dalam bentuk pembukaan rahasia Firman Allah, berarti Tuhan sedang mendorong saudara untuk masuk dalam kegenapan waktu, waktu akan segera berakhir. Dengan pembukaan rahasia Firman, itu tanda khusus Tuhan kepada gereja. Kalau gereja umum dan orang dunia, mereka hanya tahu bahwa bencana alam, perang dan sebagainya sebagai tanda kiamat. Tetapi mereka tidak ada dorongan untuk mempersiapkan diri. Tetapi kita didorong untuk masuk dalam persiapan diri. Berarti pembicaraan kedatangan Tuhan 2000 tahun yang lalu meminang saudara, pernikahannya sudah dekat, hari H itu sudah dekat.

Coba kalau jejaka melamar kekasihnya, keluarga kedua belah pihak pasti akan membicarakan tahun ini, bulan ini, tanggal itu. Makin dekat harinya, persiapan pasti lebih matang. Yang menjadi pemikiran selalu “jangan memalukan pesta anak kita ini”. Sebab apa? Ternyata dalam Yohanes pasal 2, hampir pesta itu membawa aib., untung Yesus diundang Kalau kehabisan anggur sementara tamu masih datang, maka dipermalukan keluarga yang menggelar pesta nikah. Kalau seperti sekarang ini ada media, sudah akan keluar berita “pernikahan ini mempermalukan sekali”.

Sekarang kita sedang dipersiapkan, jangan sampai mempermalukan. Saya didorong, bukan cuma saudara, untuk masuk dalam kegenapan waktu. Saya tidak mau kehilangan. Kalau dilihat di dunia nyata seperti di Sulawesi Selatan, begitu mempelai wanita duduk dan mempelai laki-laki tidak datang, maka diambil kucing ditaruh di situ. Dulu di Saojo terjadi, mempelai laki-laki sudah duduk, ditunggu-tunggu mempelai wanita tetapi tidak datang-datang. Akhirnya disuruh makan saja semuanya. Tidak mungkin Yesus duduk di pelaminan tanpa saudara.

Kita mau isi tempat duduk itu. Jangan sampai saudara mau duduk tetapi ada angka 11, pelan dia keluar tetapi kalau disedot masuknya cepat (ingus). Makanya persiapan itu harus betul-betul keluar dari kabsalon, kabsalonnya ada di Langgadopi 4. Tetapi jangan katakan “saya mengucap syukur kepada gembala” yang layak menerima ucapan syukur hanya Tuhan. Berterima kasihlah kepada gembala sebab kita sedang dihiasi, didandani oleh Tuhan, itulah tujuan persiapan ini.

3.      Kolose 1:27-28
1:27 Kepada mereka Allah mau memberitahukan, betapa kaya dan mulianya rahasia itu di antara bangsa-bangsa lain, yaitu: Kristus ada di tengah-tengah kamu, Kristus yang adalah pengharapan akan kemuliaan!
1:28 Dialah yang kami beritakan, apabila tiap-tiap orang kami nasihati dan tiap-tiap orang kami ajari dalam segala hikmat, untuk memimpin tiap-tiap orang kepada kesempurnaan dalam Kristus.

Tujuan ketiga adalah menghentar jemaat yang sudah didandani itu kepada Kristus, ini tujuan ketiga. Jadi pembukaan rahasia Firman itu bukan mengada-ada.

Jangan kita hamba Tuhan cuma tahu khotbah tetapi ke mana kita membimbing mereka. Sebab kalau saya nguping dengan pembicaraan hamba-hamba Tuhan, ternyata memang tidak fokus. Memang saudara mencungkil dosa, tetapi fokusnya tidak jelas! Ini demi kebersamaan tujuan yang jelas dan nyata. Biarpun saya mendongkel dosa jangan mencuri, jangan mendusta, jangan begini jangan begitu, tetapi mana fokusnya, tujuannya apa, semua agama tahu itu. Tetapi yang agama lain tidak tahu tujuan menjadi mempelai wanita Tuhan. Yang mereka tahu paling cuma persoalan sorga neraka. Makanya kalau hamba Tuhan cuma bicara sorga neraka, sama saja dengan agama lain! Cuma bedanya percaya Yesus. Itu sebabnya harus memahami pembukaan rahasia firman Allah.

Jemaat GPT Kristus Penebus, masa iya saudara tidak mengenal Yesus dengan benar, sudah ulang berulang saya sampaikan. Makanya saya tidak terlalu menekankan “jangan saudara masuk neraka” sebab kalau cuma bicara neraka sorga, agama apapun bicara itu. Bukan cuma itu tujuan kematian Yesus di Golgota, itu terlalu dangkal. Tujuannya untuk menjadikan saudara Mempelai Wanita, menjadikan bangsa-bangsa di dunia sebagai milik kesayanganNya.
Titus 2:14
2:14 yang telah menyerahkan diri-Nya bagi kita untuk membebaskan kita dari segala kejahatan dan untuk menguduskan bagi diri-Nya suatu umat, kepunyaan-Nya sendiri, yang rajin berbuat baik.

Kisah Para Rasul 15:14; 13:46
15:14 Simon telah menceriterakan, bahwa sejak semula Allah menunjukkan rahmat-Nya kepada bangsa-bangsa lain, yaitu dengan memilih suatu umat dari antara mereka bagi nama-Nya.
13:46 Tetapi dengan berani Paulus dan Barnabas berkata: "Memang kepada kamulah firman Allah harus diberitakan lebih dahulu, tetapi kamu menolaknya dan menganggap dirimu tidak layak untuk beroleh hidup yang kekal. Karena itu kami berpaling kepada bangsa-bangsa lain.

Bukan cuma sekedar ibadah dan setelah selesai dia berkata “telah selesai ibadah”.

4.      Daniel 2:18
2:18 dengan maksud supaya mereka memohon kasih sayang kepada Allah semesta langit mengenai rahasia itu, supaya Daniel dan teman-temannya jangan dilenyapkan bersama-sama orang-orang bijaksana yang lain di Babel.

Jadi pembukaan rahasia Firman itu adalah tanda sayang Tuhan kepada gereja sehingga kita tidak binasa, tidak dilenyapkan oleh Tuhan. Karena mendapat kasih sayang maka hasilnya, prakteknya, kenyataannya keluar dia bisa tampil beda.
Daniel 1:9-15
1:9 Maka Allah mengaruniakan kepada Daniel kasih dan sayang dari pemimpin pegawai istana itu;
1:10 tetapi berkatalah pemimpin pegawai istana itu kepada Daniel: "Aku takut, kalau-kalau tuanku raja, yang telah menetapkan makanan dan minumanmu, berpendapat bahwa kamu kelihatan kurang sehat dari pada orang-orang muda lain yang sebaya dengan kamu, sehingga karena kamu aku dianggap bersalah oleh raja."
1:11 Kemudian berkatalah Daniel kepada penjenang yang telah diangkat oleh pemimpin pegawai istana untuk mengawasi Daniel, Hananya, Misael dan Azarya:
1:12 "Adakanlah percobaan dengan hamba-hambamu ini selama sepuluh hari dan biarlah kami diberikan sayur untuk dimakan dan air untuk diminum;
1:13 sesudah itu bandingkanlah perawakan kami dengan perawakan orang-orang muda yang makan dari santapan raja, kemudian perlakukanlah hamba-hambamu ini sesuai dengan pendapatmu."
1:14 Didengarkannyalah permintaan mereka itu, lalu diadakanlah percobaan dengan mereka selama sepuluh hari.
1:15 Setelah lewat sepuluh hari, ternyata perawakan mereka lebih baik dan mereka kelihatan lebih gemuk dari pada semua orang muda yang telah makan dari santapan raja.

Daniel bersama 3 temannya tampil beda dari kawan-kawan yang lain karena mendapat kasih saya. Kalau kita mendapatkan kasih sayang Tuhan lewat pembukaan rahasia Firman Allah, buktikan saudara tampil beda.

Karena gereja tanpa pembukaan rahasia Firman tidak jelas fokus ibadahnya, makanya kalau laki-laki masuk gereja dengan celana jins dirobek lututnya, perempuan masuk gereja dengan celana jojon, bahkan di atas lutut, kemudian open kap. Ini jemaat liar karena tanpa wahyu tanpa roh hikmat, tanpa pembukaan rahasia Firman. Gembalanyapun seperti itu, dengan celana jins robek dilututnya dikasih rumbai-rumbai lagi. Lalu dia tampil menghipnotis orang, kemudian malah berkata “dahsyat Tuhan” padahal tidak ada keubahannya.

5.      Wahyu 10:2
10:2 Dalam tangannya ia memegang sebuah gulungan kitab kecil yang terbuka. Ia menginjakkan kaki kanannya di atas laut dan kaki kirinya di atas bumi,

Kita diperhadapkan dengan dunia di mana bersileweran nabi-nabi palsu yang keluar dari bumi, kemudian ada roh antikristus yang keluar dari laut dan dilhami oleh iblis.

Wahyu 13:1-6 itu binatang yang keluar dari laut, itu antikristus.
Wahyu 13:7-13 itu binatang yang keluar dari bumi, itu nabi palsu.

Sekarang ini marak, banyak penolakan yang mengatakan Yesus bukan Tuhan, bahkan ada yang mengatakan Yesus itu pencuri, kata mereka karena mengambil keledai orang, padahal dia tidak tahu sejarahnya. Inilah yang keluar dari laut sekarang, rohnya kerja keras sekarang dan banyak yang tumbang! Ada orang yang katanya mantan pantekosta, sekarang ini anti kristen dan dia jelek-jelekan kristen. Orang itu akan dirobek Tuhan mulutnya nanti!

Wahyu 10:5-6
10:5 Dan malaikat yang kulihat berdiri di atas laut dan di atas bumi, mengangkat tangan kanannya ke langit,
10:6 dan ia bersumpah demi Dia yang hidup sampai selama-lamanya, yang telah menciptakan langit dan segala isinya, dan bumi dan segala isinya, dan laut dan segala isinya, katanya: "Tidak akan ada penundaan lagi!

Kalau sekarang dibukakan rahasia Firman Tuhan, ingat tidak ada perpanjangan waktu lagi. Demi orang pilihan maka Tuhan persingkat waktu.
Matius 24:23-24
24:23 Pada waktu itu jika orang berkata kepada kamu: Lihat, Mesias ada di sini, atau Mesias ada di sana, jangan kamu percaya.
24:24 Sebab Mesias-mesias palsu dan nabi-nabi palsu akan muncul dan mereka akan mengadakan tanda-tanda yang dahsyat dan mujizat-mujizat, sehingga sekiranya mungkin, mereka menyesatkan orang-orang pilihan juga.

Oleh pembukaan rahasia Firman ini kita tidak akan bisa dikalahkan roh antikristus, tidak bisa dikalahkan oleh kebaktian yang palsu, tidak bisa dikalahkan oleh si pembohong itu dan si pembunuh. Saudara akan mendapatkan perlindungan lewat Firman yang dibukakan sekaligus melindungi kita. Gereja Tuhan yang hidup akhir zaman ini, Tuhan nantikan, Tuhan tuntun dan harapkan supaya kita tampil beda di sekolah maupun di pekerjaan. Saya berdoa buat anak muda agar hidupnya dilindungi oleh Tuhan.

Kalau pergi sekolah, harus tampil beda. Berapa kalimat Hawa mendengar perkataan ular? Hanya beberapa kalimat dia sudah hancur. Apalagi kalau kita banyak mendengar yang asing, lebih hancur lagi kita. Hanya satu kali pertemuan Hawa dengan ular, apalagi kalau kita ketemu terus dengan nabi palsu, habis kita ditelan habis.

I Yohanes 4:1-2
4:1 Saudara-saudaraku yang kekasih, janganlah percaya akan setiap roh, tetapi ujilah roh-roh itu, apakah mereka berasal dari Allah; sebab banyak nabi-nabi palsu yang telah muncul dan pergi ke seluruh dunia.
4:2 Demikianlah kita mengenal Roh Allah: setiap roh yang mengaku, bahwa Yesus Kristus telah datang sebagai manusia, berasal dari Allah,

Kalau tidak mengakui Yesus datang dari Allah sebagai manusia, maka itu roh antikristus. Kalau sudah dibukakan rahasia Firman Allah kemudian masih tumbang dan masih kalah, berarti perhatianmu tidak fokus.

I Yohanes 4:3-5
4:3 dan setiap roh, yang tidak mengaku Yesus, tidak berasal dari Allah. Roh itu adalah roh antikristus dan tentang dia telah kamu dengar, bahwa ia akan datang dan sekarang ini ia sudah ada di dalam dunia.
4:4 Kamu berasal dari Allah, anak-anakku, dan kamu telah mengalahkan nabi-nabi palsu itu; sebab Roh yang ada di dalam kamu, lebih besar dari pada roh yang ada di dalam dunia.
4:5 Mereka berasal dari dunia; sebab itu mereka berbicara tentang hal-hal duniawi dan dunia mendengarkan mereka.

Antikristus bicara hal-hal yang duniawi, Gereja yang tidak diterbangkan di padang belantara, kasihan mereka nanti mereka akan diblokade oleh antikristus. sebab mereka bicara yang dunia.

Jika melihat penampilan Yesus yang berjubahkan awan atau Shekina Gloria, tentu kita sudah memahaminya tentang 10 poinnya. Saya hanya akan mengutip 2 saja mengenai awan ini yaitu poin 9 dan 10. Ini menyangkut kedatangan Yesus pada kali yang kedua.
Matius 24:30
24:30 Pada waktu itu akan tampak tanda Anak Manusia di langit dan semua bangsa di bumi akan meratap dan mereka akan melihat Anak Manusia itu datang di atas awan-awan di langit dengan segala kekuasaan dan kemuliaan-Nya.

Wahyu 1:7
1:7 Lihatlah, Ia datang dengan awan-awan dan setiap mata akan melihat Dia, juga mereka yang telah menikam Dia. Dan semua bangsa di bumi akan meratapi Dia. Ya, amin.

Bicara awan itu belum tentu semua tentang Roh Kudus. Ini bukan Roh Kudus, contohnya:
Ibrani 12:1
12:1 Karena kita mempunyai banyak saksi, bagaikan awan yang mengelilingi kita, marilah kita menanggalkan semua beban dan dosa yang begitu merintangi kita, dan berlomba dengan tekun dalam perlombaan yang diwajibkan bagi kita.

Yudas 1:12
1:12 Mereka inilah noda dalam perjamuan kasihmu, di mana mereka tidak malu-malu melahap dan hanya mementingkan dirinya sendiri; mereka bagaikan awan yang tak berair, yang berlalu ditiup angin; mereka bagaikan pohon-pohon yang dalam musim gugur tidak menghasilkan buah, pohon-pohon yang terbantun dengan akar-akarnya dan yang mati sama sekali.

Amsal 25:14
25:14 Awan dan angin tanpa hujan, demikianlah orang yang menyombongkan diri dengan hadiah yang tidak pernah diberikannya.

Kita bicara poin 9 dan 10 tentang awan.
Daniel 7:13-14
7:13 Aku terus melihat dalam penglihatan malam itu, tampak datang dengan awan-awan dari langit seorang seperti anak manusia; datanglah ia kepada Yang Lanjut Usianya itu, dan ia dibawa ke hadapan-Nya.
7:14 Lalu diberikan kepadanya kekuasaan dan kemuliaan dan kekuasaan sebagai raja, maka orang-orang dari segala bangsa, suku bangsa dan bahasa mengabdi kepadanya. Kekuasaannya ialah kekuasaan yang kekal, yang tidak akan lenyap, dan kerajaannya ialah kerajaan yang tidak akan musnah.

Daniel ± 2600 tahun yang lampau sudah melihat apa yang terjadi di zaman kita. Tuhan sudah perlihatkan Yesus Anak Manusia menerima tongkat kekuasaan dari yang lanjut usia. Mau menolak Yesus, Yesus yang punya takhta kerajaan sorga, punya segala-galanya, bagaimana bisa masuk sorga?, sementara menolak Yesus.

Kita diberikan waktu yang singkat untuk melayani. Saya tidak tahu apakah masih diizinkan tahun 2021 dan tahun 2022. Tetapi yang pasti dengan melihat pembukaan rahasia Firman, waktu sekarang sudah singkat, diberikan kesempatan kita melayni.
Wahyu 10:11
10:11 Maka ia berkata kepadaku: "Engkau harus bernubuat lagi kepada banyak bangsa dan kaum dan bahasa dan raja."

Kita diberi kesempatan untuk kita mengabdi kepada Raja yang akan datang itu. Jangan nanti Dia datang baru kita mau mengabdi, itu sudah terlambat. Makanya dalam Yesaya 60:12 dikatakan orang yang tidak mau mengabdi kepada Yesus, dia akan binasa untuk selama-lamanya.
Yesaya 60:12
60:12 Sungguh, bangsa dan kerajaan yang tidak mau mengabdi kepadamu akan lenyap; bangsa-bangsa itu akan dirusakbinasakan.

Tadi ditekankan 5 tujuan pembukaan rahasia Firman. Kalau kita sudah mendengar, ayolah kita nikmati lewat pelayanan, kita mengabdi kepada Tuhan. Ketika duduk di meja saya, saya membayangkan seperti tangan Tuhan menawarkan “makan hambaKu, ini makanan di mejaKu”. Apalagi yang susah bagi kita? Alamat sudah Tuhan tunjukan.
Wahyu 10:8-9
10:8 Dan suara yang telah kudengar dari langit itu, berkata pula kepadaku, katanya: "Pergilah, ambillah gulungan kitab yang terbuka di tangan malaikat, yang berdiri di atas laut dan di atas bumi itu."
10:9 Lalu aku pergi kepada malaikat itu dan meminta kepadanya, supaya ia memberikan gulungan kitab itu kepadaku. Katanya kepadaku: "Ambillah dan makanlah dia; ia akan membuat perutmu terasa pahit, tetapi di dalam mulutmu ia akan terasa manis seperti madu."

Makan berarti kita diajak bersekutu dengan Firman itu. Perintah ini ditujukan kepada Yohanes, Tuhan tidak suruh wakilkan, tetapi masing-masing. Suami bertanggung jawab untuk dirinya, isteri bertanggung jawab untuk dirinya, anak bertanggung jawab untuk dirinya, jangan diwakilkan. Mau makan, mau hidup, mau bersekutu, pergi sendiri ambil, jangan diwakilkan. Dulu-dulu banyak yang diwakilkan “ini kolekte saya, bawalah titip ke gereja” dia mau diwakilkan. Jangan coba-coba bermain-main dengan Tuhan. Masing-masing punya tanggung jawab bagi keselamatan jiwamu sendiri, lakukan Firman. Kita didorong sekarang, diperkenalkan rahasia Allah, sekarang ada pelayanan singkat, mari kita manfaatkan. Jangan bersenda gurau saja, Tuhan sampai katakan “apa yang kalian senda guraukan itu!” Tuhan sampai marah.
Yesaya 57:4
57:4 Tentang siapakah kamu berkelakar, terhadap siapakah kamu melontarkan kata-kata yang bukan-bukan dan mengejeknya? Bukankah kamu ini anak-anak pemberontak, keturunan pendusta,

Yeremia 15:17-18
15:17 Tidak pernah aku duduk beria-ria dalam pertemuan orang-orang yang bersenda gurau; karena tekanan tangan-Mu aku duduk sendirian, sebab Engkau telah memenuhi aku dengan geram.
15:18 Mengapakah penderitaanku tidak berkesudahan, dan lukaku sangat payah, sukar disembuhkan? Sungguh, Engkau seperti sungai yang curang bagiku, air yang tidak dapat dipercayai.

Ini gambaran hamba Tuhan yang sudah lepas tanggung jawab. Tetapi Tuhan katakan:

Yeremia 15:19
15:19 Karena itu beginilah jawab TUHAN: "Jika engkau mau kembali, Aku akan mengembalikan engkau menjadi pelayan di hadapan-Ku, dan jika engkau mengucapkan apa yang berharga dan tidak hina, maka engkau akan menjadi penyambung lidah bagi-Ku. Biarpun mereka akan kembali kepadamu, namun engkau tidak perlu kembali kepada mereka.

Kasihan Yeremia hanya mendengar kelakar senda gurau orang menghina dia. Makanya poin kesepuluh ada awan yang dimuati Tuhan dengan air dan dia bagaikan kilat yang memancar ke mana-mana. Dia membawa 2 hasil, yang satu pukulan bagi bumi dan yang satu kasih setia Tuhan.

Buka mata saudara, Yesus ada di hadapan saudara. Dia sedang menghamparkan makan yang lezat di atas meja. Saudara mau datang makan, silahkan. Pergi, berarti sudah tahu alamat. Ambil, berarti ada aktivitas pelayanan tangan. Makan, berarti kita tinggal menikmati. Hanya 3 kata kerja, tidak ribet.

Tuhan Memberkati.

GPT “Kristus Penebus”
Jl. Langgadopi No.4 Tentena
Kec. Pamona Puselemba, Kab. Poso, 94663
HP: 085241270477
JADWAL IBADAH
Rabu   :          Ibadah Pendalaman Alkitab dan
Perjamuan Suci → Pk. 17.00
Sabtu    :         Ibadah Doa Penyembahan → Pk. 16.30
Minggu :         Ibadah Sekolah Minggu → Pk. 07.30
            Ibadah Raya → Pk. 09.00
            Ibadah Kaum Muda Remaja → Pk. 16.00
 
















Tidak ada komentar:

Posting Komentar