20120311

Kebaktian Umum, Minggu 11 Maret 2012 Pdt. Bernard Legontu




Ulangan 8:19-20
19 Tetapi jika engkau sama sekali melupakan TUHAN, Allahmu, dan mengikuti allah lain, beribadah kepadanya dan sujud menyembah kepadanya, aku memperingatkan kepadamu hari ini, bahwa kamu pasti binasa;
20 seperti bangsa-bangsa, yang dibinasakan TUHAN di hadapanmu, kamu pun akan binasa, sebab kamu tidak mau mendengarkan suara TUHAN, Allahmu."

Secara umum kitab Ulangan dalam susunan Tabernakel terkena pintu kemah. Pintu kemah menunjuk pada kegerakan Roh Kudus. Kitab Ulangan yang dihubungkan dengan pintu kemah menunjuk pada kegerakan Roh Kudus hujan akhir yang terjadi di zaman kita sekarang ini. Kita berada pada kondisi ini dan bila kita tidak mematuhi perintah Tuhan maka kita pasti mengalami kebinasaan untuk selama-lamanya seperti bangsa-bangsa yang dibinasakan oleh Tuhan ketika bangsa Israel akan masuk ke tanah kanaan. Pada ayat di atas Tuhan menuntut kepatuhan (ketaatan) dari diri kita.

Dalam bahasa ibrani kitab Ulangan ini adalah Eleh Hadde Bahrim yang diterjemahkan dalam bahasa Indonesia: inilah perkataan-perkataan, yang artinya mengulang kisah yang ada pada kitab keluaran, imamat, bilangan dan juga dihubungkan dengan kitab kejadian.

Pernyataan kasih Tuhan yang dinyatakan pada empat kitab yang terdahulu tidak sama dengan dengan pernyataan kasih Tuhan pada kitab Ulangan. Pernyataan kasih Tuhan pada kitab Ulangan sangat jelas atau transparan. Pada empat kitab yang sebelumnya pernyataan kasih Tuhan masih terselubung seperti buah yang ditutup oleh daun namun pada kitab Ulangan pernyataan kasih Tuhan sangat jelas tanpa terselubung lagi.

Ini menunjukkan bahwa dalam kegerakan Roh Kudus hujan akhir kasih Tuhan benar-benar dinyatakan kepada kita dengan transparan, jelas dan nyata lewat pembukaan rahasia Firman Tuhan. Itu sebabnya bila kita dilawati Tuhan lewat pembukaan rahasia Firman sesungguhnya itu adalah pernyataan kasih Tuhan secara transparan terhadap kita. Bila hal ini diabaikan maka satu ketika kehidupan tersebut akan menemukan dirinya berada dalam kondisi binasa.

Dalam Injil Lukas pasal 15 ada tiga kisah tentang perkara yang hilang. Pada  kisah yang pertama dan kedua, yang hilang itu dicari dan saat ditemukan terjadi sukacita namun tidak disebutkan ada korban sembelihan. Pada kisah yang ketiga tentang anak yang hilang, ia tidak lagi dicari. Atas kesadarannya sendiri ia kembali kepada Bapa dan saat ia kembali ada korban sembelihan yang diperuntukkan bagi dia. Bila kita sadar dan kembali kepada Tuhan maka Tuhan menyiapkan korban sembelihan untuk menyelesaikan dosa kesalahan kita di masa lalu.

Menjelang genapnya empat puluh tahun bangsa Israel di padang gurun maka Tuhan memberikan perintah kepada mereka lewat Musa dan dituliskan dalam kitab Ulangan. Ini menunjuk pada masa kita sekarang yang telah hampir mencapai empat puluh tahun Yobel gereja Tuhan berada di padang gurun dunia ini dan inilah saat-saat menjelang akhir dari perjalanan gereja Tuhan. Itu berarti gereja Tuhan berada di ambang pintu kedatangan Tuhan Yesus, didahului kegerakan Firman Pengajaran dan Roh Elkudus.

Ulangan 1:3
Pada tanggal satu bulan sebelas tahun keempat puluh berbicaralah Musa kepada orang Israel sesuai dengan segala yang diperintahkan TUHAN kepadanya demi mereka,
Tuhan dalam hal ini menyatakan isi hatiNya justru demi umat bukan demi diriNya sendiri. Bila melihat diri kita apakah kita layak dan pantas untuk menerima pembukaan rahasia Firman? Mengapa Tuhan mau membukakan FirmanNya untuk kita? Mengapa kasih Tuhan tertuju kepada kita lewat pembukaan rahasia FirmanNya? Mestinya kita sudah harus berkata terima kasih kepada Tuhan dan mengasihiNya seperti Dia telah mengasihi kita, bukan sebaliknya yaitu menolak pembukaan rahasia Firman Allah, ini sama dengan menolak kasih Allah.

Yesaya 8:20
"Carilah pengajaran dan kesaksian!" Siapa yang tidak berbicara sesuai dengan perkataan itu, maka baginya tidak terbit fajar.
Sekarang yang selama ini kita cari itulah pengajaran telah kita temukan dan harus kita terima supaya bintang fajar itu dinyatakan dalam kehidupan kita. Bintang fajar yang gilang gemilang itulah Tuhan Yesus yang berbicara sesuai dengan FirmanNya. Namun ada pesaing yang juga tampil sebagai bintang fajar, itulah antikris yang tidak berbicara sesuai dengan perkataan Firman Tuhan.

Gereja Tuhan yang membawa diri pada perkataan yang sesuai Firman Tuhan pasti akan ada pada pelukan Tuhan Yesus dan bukannya antikris.

Antikris adalah bintang timur.
Yesaya 14:12
"Wah, engkau sudah jatuh dari langit, hai Bintang Timur, putera Fajar, engkau sudah dipecahkan dan jatuh ke bumi, hai yang mengalahkan bangsa-bangsa!

Tuhan Yesus adalah bintang timur yang gilang gemilang.
Wahyu 22:16
"Aku, Yesus, telah mengutus malaikat-Ku untuk memberi kesaksian tentang semuanya ini kepadamu bagi jemaat-jemaat. Aku adalah tunas, yaitu keturunan Daud, bintang timur yang gilang-gemilang."

Ada anak Tuhan yang tidak bertemu dengan Tuhan Yesus bintang timur yang gilang gemilang namun malah bertemu dengan antikristus sebab mengikuti ajaran yang tidak sesuai Firman Tuhan. Memang awalnya orang yang demikian terlihat berbahagia sebab dimanjakan oleh antikris tetapi pada ujungnya adalah penderitaan.

Yesaya 47:8
Oleh sebab itu, dengarlah ini, hai orang yang hidup bermanja-manja, yang duduk-duduk dengan tenang, yang berkata dalam hatimu: "Tiada yang lain di sampingku! Aku tidak akan jadi janda dan tidak akan menjadi punah!"

Wahyu 17:3,9,16-17
17:3 Dalam roh aku dibawanya ke padang gurun. Dan aku melihat seorang perempuan duduk di atas seekor binatang yang merah ungu, yang penuh tertulis dengan nama-nama hujat. Binatang itu mempunyai tujuh kepala dan sepuluh tanduk.
17:9 Yang penting di sini ialah akal yang mengandung hikmat: ketujuh kepala itu adalah tujuh gunung, yang di atasnya perempuan itu duduk,
17:16 Dan kesepuluh tanduk yang telah kaulihat itu serta binatang itu akan membenci pelacur itu dan mereka akan membuat dia menjadi sunyi dan telanjang, dan mereka akan memakan dagingnya dan membakarnya dengan api.
17:17 Sebab Allah telah menerangi hati mereka untuk melakukan kehendak-Nya dengan seia sekata dan untuk memberikan pemerintahan mereka kepada binatang itu, sampai segala firman Allah telah digenapi.

Tuhan menyatakan pengajarannya kepada murid-muridNya itulah orang Kristen khusus.
Yesaya 8:16
Aku harus menyimpan kesaksian ini dan memeteraikan pengajaran ini di antara murid-muridku.

Jangan kita menganggap semua ibadah dan pengajaran sama saja. Bila kita pernah teledor berucap bahwa semua ibadah dan pengajaran sama saja maka perkaataan dan pemahaman tersebut harus dicabut dan diselesaikan.
Titus 1:9
dan berpegang kepada perkataan yang benar, yang sesuai dengan ajaran yang sehat, supaya ia sanggup menasihati orang berdasarkan ajaran itu dan sanggup meyakinkan penentang-penentangnya.

Ulangan 1:3
Pada tanggal satu bulan sebelas tahun keempat puluh berbicaralah Musa kepada orang Israel sesuai dengan segala yang diperintahkan TUHAN kepadanya demi mereka,
Kitab ulangan ini ditulis pada saat menjelang bangsa Israel masuk ke tanah kanaan. Tanggal 1 bulan 11 dari tahun ke 40 sejak bangsa keluar dari mesir menunjuk bahwa 2 bulan lagi mereka akan masuk ke negeri perjanjian.
2 x 30 = 60. Angka 60 ada hubungannya dengan nikah. Nikah yang dijaga/dipelihara.

Terbukanya rahasia Firman Tuhan tujuannya untuk menampilkan gereja menjadi mempelai wanita Tuhan dan masuk dalam nikah bersama dengan Tuhan Yesus Kristus. Sekarang kita berada dalam suasana ini maka kita harus kuat untuk bertahan dan jangan pernah keluar lagi dari sana, jangan keluar dari pembukaan rahasia Firman Tuhan sebab kita mau dibawa menjadi mempelai wanita Tuhan untuk jatuh pada pelukan Tuhan Yesus. Bila tidak masuk dalam kategori mempelai wanita untuk Kristus maka pasti menjadi mempelai wanita untuk iblis dan jatuh pada pelukan antikris.

Kidung agung 3:6
Apakah itu yang membubung dari padang gurun seperti gumpalan-gumpalan asap tersaput dengan harum mur dan kemenyan dan bau segala macam serbuk wangi dari pedagang?
Keadaan gereja Tuhan berada di padang gurun, terlihat secara jasmani tidak berada pada kondisi yang menguntungkan/menyenangkan namun kerohanian gereja Tuhan yang akan dibawa pengaruh Firman Pengajaran yang sehat pasti menjadi mempelai Tuhan tidak akan terganggu dengan keadaan dunia ini sebab pandangan hatinya hanya terarah pada Tuhan Yesus kekasihnya.
Yang terlihat adalah gumpalan-gumpalan asap yang membumbung. Ada gumpalan asap berarti ada sesuatu yang dibakar. Sebagai gereja Tuhan yang akan dibawa menjadi mempelai Tuhan kita harus rela melepaskan apa yang tidak berkenan kepada Tuhan dan membakarnya sekalipun mungkin hal itu merupakan sesuatu yang menyenangkan bagi daging kita. Kita membakar segala dosa dan keinginan daging kita lewat pengakuan yang jujur kepada Tuhan dan sesama serta lewat doa penyembahan.

Gumpalan asap yang membumbung pasti mengarah ke atas, semakin lama naik semakin tinggi. Bila kerohanian kita semakin naik maka kita akan mempunyai pengalaman yang indah dengan Tuhan sehingga bisa melihat dunia hanya seperti permainan dan tidak menarik lagi. Namun seringkali anak Tuhan malah kagum dengan dunia dan merangkulnya sehingga ikut terbawa pada kebinasaan.

Kidung agung 3:7
Lihat, itulah joli Salomo, dikelilingi oleh enam puluh pahlawan dari antara pahlawan-pahlawan Israel.
Angka 60 di sini dikaitkan dengan apa yang tertulis dalam Ulangan 1:3 menunjuk bahwa adanya kegerakan Roh Kudus hujan akhir adalah untuk mendorong kita supaya memperhatikan persekutuan kita dan dimulai dari persekutuan nikah. Di penghujung akhir zaman ini Tuhan Yesus akan segera datang itu sebabnya sebelum Dia datang ada kegerakan Roh Kudus hujan akhir. Maksud utama dari kegerakan ini adalah untuk mengisi kehidupan kita dengan roh ketaatan atau roh kepatuhan.

Kepatuhan inilah yang ditekankan dalam kitab Ulangan.
Ulangan 5:29
Kiranya hati mereka selalu begitu, yakni takut akan Daku dan berpegang pada segala perintah-Ku, supaya baik keadaan mereka dan anak-anak mereka untuk selama-lamanya!

Ulangan 10:12-13
12 "Maka sekarang, hai orang Israel, apakah yang dimintakan dari padamu oleh TUHAN, Allahmu, selain dari takut akan TUHAN, Allahmu, hidup menurut segala jalan yang ditunjukkan-Nya, mengasihi Dia, beribadah kepada TUHAN, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu,
13 berpegang pada perintah dan ketetapan TUHAN yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, supaya baik keadaanmu.

Kesimpulan dari isi ayat-ayat di atas adalah kepatuhan. Kepatuhan inilah yang ditransfer oleh kegerakan Roh Kudus ke dalam diri kita umat Tuhan. Apabila kadar kepatuhan kita telah mencapai kesempurnaan
maka penghukuman Tuhan akan turun atas dunia ini.
II Korintus 10:6
dan kami siap sedia juga untuk menghukum setiap kedurhakaan, bila ketaatan kamu telah menjadi sempurna.

Roma 15:16,18
16 yaitu bahwa aku boleh menjadi pelayan Kristus Yesus bagi bangsa-bangsa bukan Yahudi dalam pelayanan pemberitaan Injil Allah, supaya bangsa-bangsa bukan Yahudi dapat diterima oleh Allah sebagai persembahan yang berkenan kepada-Nya, yang disucikan oleh Roh Kudus.
18 Sebab aku tidak akan berani berkata-kata tentang sesuatu yang lain, kecuali tentang apa yang telah dikerjakan Kristus olehku, yaitu untuk memimpin bangsa-bangsa lain kepada ketaatan, oleh perkataan dan perbuatan,

Wahyu 18:20
Bersukacitalah atas dia, hai sorga, dan kamu, hai orang-orang kudus, rasul-rasul dan nabi-nabi, karena Allah telah menjatuhkan hukuman atas dia karena kamu."

Roh kedurhakaan ini dikepalai oleh antikristus
II Tesalonika 2:3
Janganlah kamu memberi dirimu disesatkan orang dengan cara yang bagaimanapun juga! Sebab sebelum Hari itu haruslah datang dahulu murtad dan haruslah dinyatakan dahulu manusia durhaka, yang harus binasa,

Kadang kala roh kedurhakaan ini menyusup masuk ke dalam penggembalaan lewat pribadi gembala sehingga menjadi gembala durhaka.
Yeremia 2:8
Para imam tidak lagi bertanya: Di manakah TUHAN? Orang-orang yang melaksanakan hukum tidak mengenal Aku lagi, dan para gembala mendurhaka terhadap Aku. Para nabi bernubuat demi Baal, mereka mengikuti apa yang tidak berguna.

Kalau gembala mendurhaka maka akan meningkat menjadi gembala yang merusakkan kebun anggur.
Yeremia 12:10
Banyak gembala telah merusakkan kebun anggur-Ku, memijak-mijak tanah-Ku, dan membuat tanah kedambaan-Ku menjadi padang gurun yang sunyi sepi.

Akibatnya sidang jemaat yang berada di dalam penggembalaan menjadi rusak. Mengapa ada gembala yang bisa disusupi oleh roh kedurhakaan?
Sebab mereka tidak memiliki kepatuhan terhadap Firman Tuhan, kepatuhan seorang gembala terhadap Tuhan harus mencapai kadar 100% jangan hanya sebagian. Manakala kepatuhan itu tidak penuh saat itulah roh kedurhakaan menyusup masuk dan menghancurkan kebun anggur Tuhan itulah sidang mempelaiNya.

Persoalan ketaatan ini diulang-ulang dalam kitab Ulangan supaya apa yang terjadi terhadap umat Israel dalam 39 tahun lebih perjalanan mereka jangan sampai terulang lagi. Apa yang diperintahkan oleh Tuhan lewat Musa ditujukan kepada generasi yang baru, yang saat keluar dari Mesir berumur 20 tahun ke bawah dan yang lahir selama 40 tahun di padang gurun. Kita sekarang adalah generasi yang terakhir dari gereja Tuhan. Sekarang ini Tuhan berpesan kepada kita supaya taat dan patuh.

Generasi yang keluar dari Mesir harus dibinasakan sebab mereka melanggar dan tidak taat kepada Tuhan, yang tersisa hanyalah Kaleb dan Yosua. Tuhan menyebutkan mayat orang-orang yang tidak taat itu dengan kata bangkai padahal bangkai itu hanya cocok untuk binatang. Berarti manusia yang tidak taat disejajarkan dengan binatang.
Bilangan 14:29
Di padang gurun ini bangkai-bangkaimu akan berhantaran, yakni semua orang di antara kamu yang dicatat, semua tanpa terkecuali yang berumur dua puluh tahun ke atas, karena kamu telah bersungut-sungut kepada-Ku.

Ibrani 3:16-18
16 siapakah mereka yang membangkitkan amarah Allah, sekalipun mereka mendengar suara-Nya? Bukankah mereka semua yang keluar dari Mesir di bawah pimpinan Musa?
17 Dan siapakah yang Ia murkai empat puluh tahun lamanya? Bukankah mereka yang berbuat dosa dan yang mayatnya bergelimpangan di padang gurun?
18 Dan siapakah yang telah Ia sumpahi, bahwa mereka takkan masuk ke tempat perhentian-Nya? Bukankah mereka yang tidak taat?
19 Demikianlah kita lihat, bahwa mereka tidak dapat masuk oleh karena ketidakpercayaan mereka.
Tidak taat artinya tidak melakukan apa yang diperintahkan Tuhan.
Melanggar artinya melakukan sesuatu tetapi tidak sesuai dengan yang diperintahkan oleh Tuhan.

Orang yang tidak taat dan tidak patuh kepada Tuhan akan berakhir bagaikan bangkai. Kematian orang yang tidak taat dan suka melanggar Firman Tuhan tidaklah indah di hadapan Tuhan sedangkan kematian orang yang taat kepada Tuhan berharga di hadapan Tuhan.
Mazmur 116:15
Berharga di mata TUHAN kematian semua orang yang dikasihi-Nya.

Contohnya adalah Lazarus yang dikasihi Tuhan. Ketika ia meninggal walaupun telah berbau busuk  tetapi karena ia dikasihi oleh Tuhan maka ia dibangkitkan. Ini menunjukkan kepada kehidupan anak Tuhan kelak, bila kematiannya indah sebab selama hidupnya ia taat maka saat Tuhan Yesus datang ia akan dibangkitkan. Tetapi yang bagaikan bangkai tidak akan dibangkitkan saat Tuhan datang, ia dibangkitkan setelah kerajaan seribu tahun dan bersama dengan iblis dilepar ke dalam neraka untuk selama-lamanya.

Berkat telah Tuhan sediakan bagi orang yang masuk dalam kegerakan Roh Kudus hujan akhir, yang belajar untuk mendengarkan dan mematuhi Firman Tuhan.
Ulangan 8:6-7
6 Oleh sebab itu haruslah engkau berpegang pada perintah TUHAN, Allahmu, dengan hidup menurut jalan yang ditunjukkan-Nya dan dengan takut akan Dia.
7 Sebab TUHAN, Allahmu, membawa engkau masuk ke dalam negeri yang baik, suatu negeri dengan sungai, mata air dan danau, yang keluar dari lembah-lembah dan gunung-gunung;

Berkat yang Tuhan sediakan adalah berkat sungai, mata air dan danau:

1.      Sungai

Mengapa berkat ini di dahului oleh sungai bukannya mata air?
Karena aliran sungai ini menunjuk pada aliran Roh Kudus.
Yohanes 7:38
Barangsiapa percaya kepada-Ku, seperti yang dikatakan oleh Kitab Suci: Dari dalam hatinya akan mengalir aliran-aliran air hidup."

Kisah Para Rasul 2:38
Jawab Petrus kepada mereka: "Bertobatlah dan hendaklah kamu masing-masing memberi dirimu dibaptis dalam nama Yesus Kristus untuk pengampunan dosamu, maka kamu akan menerima karunia Roh Kudus.

Untuk bisa menyakinkan seseorang bahwa Tuhan Yesus Kristus adalah Tuhan hanya bisa terjadi oleh pekerjaan Roh Kudus.
I Korintus 12:3
Karena itu aku mau meyakinkan kamu, bahwa tidak ada seorang pun yang berkata-kata oleh Roh Allah, dapat berkata: "Terkutuklah Yesus!" dan tidak ada seorang pun, yang dapat mengaku: "Yesus adalah Tuhan", selain oleh Roh Kudus.

Mengaku bahwa Tuhan Yesus Kristus adalah Tuhan kita artinya ini adalah pekerjaan Roh Kudus (sungai) yang mengalir di dalam hati kita. Itu sebabnya mengapa berkat pertama yang disebut adalah sungai. Setelah kita percaya Tuhan mengetahui bahwa kita tidak akan mampu melalui perjalanan hidup ini oleh sebab itu kita memerlukan aliran Roh Kudus. Setelah percaya baru status kita berubah menjadi milikNya Tuhan.

Mengapa kita bisa menjadi milikNya Tuhan? Sebab kita telah dibeli oleh korban Kristus.
I Korintus 3:23
Tetapi kamu adalah milik Kristus dan Kristus adalah milik Allah.

I Korintus 6:20
Sebab kamu telah dibeli dan harganya telah lunas dibayar: Karena itu muliakanlah Allah dengan tubuhmu!(dan rohmu yang keduanya adalah milik Tuhan)
I Korintus 6:20 (Terjemahan Inggris)
For ye are bought with a price: therefore glorify God in your body, and in your spirit, which are God's.

Terlalu mahal harga yang harus Tuhan bayar untuk mendapatkan kita orang yang sudah rusak oleh dosa. Dia datang ke dunia spesial untuk menderita oleh sebab kita. Keterlaluan bila kita tidak tahu berterima kasih kepada Tuhan dan tidak beribadah serta melayani Tuhan dengan sungguh-sungguh. Bila tidak menyadari keadaan ini maka kebinasaan telah ada di ujung perjalanan hidup kita.

2.      Mata air

Yohanes 4:14,23
14 tetapi barangsiapa minum air yang akan Kuberikan kepadanya, ia tidak akan haus untuk selama-lamanya. Sebaliknya air yang akan Kuberikan kepadanya, akan menjadi mata air di dalam dirinya, yang terus-menerus memancar sampai kepada hidup yang kekal."
23 Tetapi saatnya akan datang dan sudah tiba sekarang, bahwa penyembah-penyembah benar akan menyembah Bapa dalam roh dan kebenaran; sebab Bapa menghendaki penyembah-penyembah demikian.
Tuhan berbicara tentang mata air kepada perempuan Samaria. Saat itu Tuhan membenahi nikah dan ibadahnya. Bila kita ingin menikmati berkat dari mata air maka kita harus mau nikah dan ibadah kita dibenahi.

Bukan hal mudah apa yang dikerjakan oleh Tuhan untuk membenahi nikah perempuan Samaria yang telah berganti-ganti suami ini. Sehancur apapun keadaan nikah kita tetapi bila masih mau dibenahi maka Tuhan masih menawarkan mata air.

Tidak berhenti pada hal itu Tuhan juga mau membenahi penyembahan kita supaya bisa menyembah dan beribadah dengan benar. Supaya ibadah kita disertai dengan penyembahan yang benar maka kita harus menyembah dengan didorong oleh Firman Tuhan dalam urapan Roh Kudus.
Yohanes 4:24
Allah itu Roh dan barangsiapa menyembah Dia, harus menyembah-Nya dalam roh dan kebenaran."

Menyembah à Mezbah Dupa
Dalam Roh            à Kaki Dian
Kebenaran à Meja Roti Sajian

Orang yang masuk dalam kegerakan hujan akhir pasti masuk dalam pembenahan nikah dan pembenahan ibadah. Jangan kita tolak koreksi Firman Tuhan yang mau membenahi kita. Nikah dan ibadah kita yang ada kaitannya dengan mata air tidak akan berakhir di dunia ini tetapi berlanjut sampai di Sorga.

Wahyu 22:3-4
3 Maka tidak akan ada lagi laknat. Takhta Allah dan takhta Anak Domba akan ada di dalamnya dan hamba-hamba-Nya akan beribadah kepada-Nya,
4 dan mereka akan melihat wajah-Nya, dan nama-Nya akan tertulis di dahi mereka.



3.      Danau

Matius 14:24-33
24 Perahu murid-murid-Nya sudah beberapa mil jauhnya dari pantai dan diombang-ambingkan gelombang, karena angin sakal.
25 Kira-kira jam tiga malam datanglah Yesus kepada mereka berjalan di atas air.
26 Ketika murid-murid-Nya melihat Dia berjalan di atas air, mereka terkejut dan berseru: "Itu hantu!", lalu berteriak-teriak karena takut.
27 Tetapi segera Yesus berkata kepada mereka: "Tenanglah! Aku ini, jangan takut!"
28 Lalu Petrus berseru dan menjawab Dia: "Tuhan, apabila Engkau itu, suruhlah aku datang kepada-Mu berjalan di atas air."
29 Kata Yesus: "Datanglah!" Maka Petrus turun dari perahu dan berjalan di atas air mendapatkan Yesus.
30 Tetapi ketika dirasanya tiupan angin, takutlah ia dan mulai tenggelam lalu berteriak: "Tuhan, tolonglah aku!"
31 Segera Yesus mengulurkan tangan-Nya, memegang dia dan berkata: "Hai orang yang kurang percaya, mengapa engkau bimbang?"
32 Lalu mereka naik ke perahu dan angin pun redalah.
33 Dan orang-orang yang ada di perahu menyembah Dia, katanya: "Sesungguhnya Engkau Anak Allah."

Penyembahan ini terjadi di dalam perahu ketika mereka masih berada di atas permukaan danau. Saat menyembah mereka juga mempertegas bahwa Tuhan Yesus sungguh adalah Anak Allah. Pengakuan sebagai Anak Allah ini menunjuk pada pengakuan bahwa Tuhan Yesus Kristus adalah Mempelai Laki-laki Sorga, sebab yang akan menikah adalah Anak dan bukan Bapa atau Roh Kudus.

Berkat danau ini membawa kita untuk tampil sebagai mempelai wanita Tuhan yang akan masuk dalam nikah rohani dengan Tuhan Yesus Kristus.
Wahyu 19:7
Marilah kita bersukacita dan bersorak-sorai, dan memuliakan Dia! Karena hari perkawinan Anak Domba telah tiba, dan pengantin-Nya telah siap sedia.

Ketiga berkat yang dimulai dari sungai yang menyakinkan bahwa Tuhan Yesus sebagai pemilik kita, kemudian mata air yang membenahi persekutuan horizontal kita dengan sesama itulah nikah dan juga persekutuan vertikal kita dengan Tuhan lewat ibadah pelayanan, akan berujung pada pernikahan kita gereja Tuhan dengan Anak Allah.
Wahyu 19:6
Lalu aku mendengar seperti suara himpunan besar orang banyak, seperti desau air bah dan seperti deru guruh yang hebat, katanya: "Haleluya! Karena Tuhan, Allah kita, Yang Mahakuasa, telah menjadi raja.

Suara Haleluya ini semakin menggelar di sorga menjelang pesta nikah Anak Domba akan digelar. Jangan kita malah takut dan melarang orang untuk menyebut Haleluya. Bahasa Haleluya adalah bahasa ajakan untuk menyembah sekaligus bahasa penyembahan.

Wahyu 22:20
Ia yang memberi kesaksian tentang semuanya ini, berfirman: "Ya, Aku datang segera!" Amin, datanglah, Tuhan Yesus!
Gereja yang telah siap sedia untuk menjadi mempelai wanita Tuhan berani menyambut perkataan Tuhan yang akan segera datang. Itulah kehidupan Kristen yang telah taat dan patuh sepenuhnya kepada Tuhan dan inilah yang Tuhan rindukan terjadi atas diri kita.


Tuhan Memberkati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar