20230425

Kebaktian Paskah Kaum Muda, Selasa 25 April 2023 Pdt. Handri Legontu


Salam damai sejahtera di dalam kasih Tuhan Yesus Kristus.

Tema:  Markus 16:15

16:15 Lalu Ia berkata kepada mereka: "Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk.

 

Bukan berarti kita mau menginjil kepada kayu pohon. Makhluk yang dimaksud adalah manusia, baik bangsa Yahudi maupun kita bangsa kafir non Yahudi. Ini adalah amanat Agung dari Yesus kepada murid-muridNya setelah Yesus bangkit. Jadi kuasa kebangkitan Yesus mengangkat atau menjadikan kita sebagai utusan Tuhan untuk dipakai di dalam pelayanan pembangunan Tubuh Kristus yang sempurna. Semoga kita semua dipakai dalam pelayanan pembangunan Tubuh Kristus, tidak ada yang menganggur, semua aktif.

 

Kita merayakan Paskah atau kebangkitan Yesus dengan praktek kita beri hidup kita, serahkan hidup kita untuk dipakai dalam pelayanan pembangunan Tubuh Kristus, untuk kemuliaan Tuhan saja. Dari pada kita gunakan hidup ini hanya untuk hal-hal yang tidak berkenan kepada Tuhan, apalagi sekarang ini dosa-dosa begitu hebat, begitu luar biasa, banyak kaum muda terjerumus di dalamnya. Tidak sedikit juga orang tua masuk di dalamnya. Dari pada menjadi hamba dosa lebih baik menjadi hamba Tuhan, pelayan Tuhan, dipakai oleh Tuhan. Menjadi hamba dosa memang senang bagi daging tetapi berakhir pada hukuman kekal kebinasaan. Menjadi hamba Tuhan memang sakit bagi daging tetapi membawa kita kepada kemuliaan kekal, bahagia bersama dengan Yesus selamanya.

 

Dalam hal pemakaian Tuhan, gereja Tuhan dibagi menjadi 3 kelompok.

1.      Orang yang benar-benar dipakai Tuhan, biarlah kita ada pada kelompok ini.

2.      Orang yang merasa dipakai Tuhan. Dia melayani tetapi sebenarnya bukan Tuhan yang memakai, dia hanya merasa. Mereka sudah melayani tetapi Tuhan katakan tidak pernah mengenal mereka, bukan hanya tidak mengenal. Jadi dari awal melayani sampai Tuhan datang, mereka tidak pernah dikenal oleh Tuhan. Ini ngeri!

Matius 7:21-23

7:21 Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku: Tuhan, Tuhan! akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga, melainkan dia yang melakukan kehendak Bapa-Ku yang di sorga.

7:22 Pada hari terakhir banyak orang akan berseru kepada-Ku: Tuhan, Tuhan, bukankah kami bernubuat demi nama-Mu, dan mengusir setan demi nama-Mu, dan mengadakan banyak mujizat demi nama-Mu juga?

7:23 Pada waktu itulah Aku akan berterus terang kepada mereka dan berkata: Aku tidak pernah mengenal kamu! Enyahlah dari pada-Ku, kamu sekalian pembuat kejahatan!"

 

Betapa miris orang seperti ini, merasa sudah dipakai tetapi tidak sesuai kehendak Tuhan, tidak taat pada perintah Tuhan sehingga Tuhan katakan Aku tidak pernah mengenal kamu. Ini awasan bagi kita.

 

3.      Orang yang tidak mau dipakai Tuhan = orang yang pasif dalam pelayanan, menganggur. Mereka tidak mau melayani, hanya sebagai penonton saja. Jangan jadi penonton, sebab orang yang hanya jadi penonton, tidak mau aktif dalam pelayanan, dia yang akan ditonton ketika masuk dalam penghukuman Tuhan, itu suatu kengerian.

Yesaya 66:24

66:24 Mereka akan keluar dan akan memandangi bangkai orang-orang yang telah memberontak kepada-Ku. Di situ ulat-ulatnya tidak akan mati, dan apinya tidak akan padam, maka semuanya akan menjadi kengerian bagi segala yang hidup.

 

Jadi orang yang benar-benar dipakai Tuhan adalah orang yang sudah mengalami kuasa kebangkitan Yesus. Ini sama dengan orang yang hidup. Jadilah kaum muda yang hidup, yang benar-benar dipakai Tuhan untuk kemuliaan nama Tuhan.

 

Ada 3 macam kuasa kebangkitan Yesus, kalau ini kita alami pasti kita benar-benar dipakai Tuhan, bukan hanya merasa dipakai.

1.      Yohanes 5:24

5:24 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa mendengar perkataan-Ku dan percaya kepada Dia yang mengutus Aku, ia mempunyai hidup yang kekal dan tidak turut dihukum, sebab ia sudah pindah dari dalam maut ke dalam hidup.

 

Dari dalam maut pindah kepada hidup, berarti bangkit, mengalami kuasa kebangkitan. Yang pertama adalah kuasa kebangkitan dalam perkataan Yesus, wujudnya sekarang adalah Firman yang dibukakan rahasianya oleh Tuhan, ayat menerangkan ayat di dalam Alkitab.

 

Seringkali penyakit merasa ini muncul dalam pemberitaan Firman. Pemberita Firman merasa sudah menyampaikan pembukaan rahasia Firman, padahal bukan. Jemaat yang datang juga merasa mendengarkan pembukaan rahasia Firman, padahal bukan pembukaan Firman. Sekarang kita lihat apa sebenarnya isi dari pembukaan rahasia Firman.

II Timotius 3:16

3:16 Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran.

 

 

Ada 4 isi pembukaan rahasia Firman:

a)      Mengajar, pengajaran itu membawa kita semakin dekat kepada Yesus. Makanya Firman yang dibuka rahasianya disebut juga Firman pengajaran yang benar. Kenapa dikatakan benar? Karena ada ajaran yang tidak benar. Paulus katakan ada ajaran sehat ada yang tidak sehat, apalagi palsu. Makanya Firman yang dibuka rahasianya oleh Tuhan adalah Firman pengajaran yang benar, mengajar kita untuk dekat kepada Yesus.

 

b)      Menyatakan dosa. Jadi kalau mendengar Firman lalu dosa ditunjuk jangan bilang pendeta kepo. Sudah benar itu pembukaan rahasia Firman yang kita dengar supaya kita mengalami kuasa kebangkitan dari Yesus, pindah dari maut kepada hidup, baru dipakai Tuhan.

 

c)      Diperbaiki kelakuan. Setelah ditunjuk dosanya baru diperbaiki. Bukan sekedar ditunjuk dosanya “ini salah, itu salah” tetapi tidak ditunjukan yang benar itu seperti apa. Jadi perbuatan kita diperbaiki oleh Tuhan, yang salah dibuang dan kita menjadi hamba kebenaran, senjata kebenaran.

 

d)      Mendidik orang dalam kebenaran. Firman itu mengarahkan kita pada jalur yang benar, jalur yang tepat yang sesuai kehendak Tuhan, sehingga pelayanan kita tepat sasaran dan nanti sampai di Yerusalem Baru, melayani Tuhan selama-lamanya.

 

Rasanya memang sakit bagi daging, dosa ditunjuk, merasa malu, tetapi memindahkan kita dari maut kepada hidup. Pembukaan rahasia Firman memang keras dan sakit bagi daging, tetapi di dalamnya ada hidup.

Yohanes 6:60,63,68

6:60 Sesudah mendengar semuanya itu banyak dari murid-murid Yesus yang berkata: "Perkataan ini keras, siapakah yang sanggup mendengarkannya?"

6:63 Rohlah yang memberi hidup, daging sama sekali tidak berguna. Perkataan-perkataan yang Kukatakan kepadamu adalah roh dan hidup.

6:68 Jawab Simon Petrus kepada-Nya: "Tuhan, kepada siapakah kami akan pergi? Perkataan-Mu adalah perkataan hidup yang kekal;

 

Di dalam Firman pengajaran ada roh dan hidup. Jadi Firman pengajaran mampu menghidupkan rohani kita. Kalau melakukan dosa itu berarti rohaninya mati. Kelihatan melayani padahal sebenarnya mati! Berarti zombi.

Efesus 2:1

2:1 Kamu dahulu sudah mati karena pelanggaran-pelanggaran dan dosa-dosamu.

 

Kita periksa, kita melayani khotbah, main musik, grop koor, pembersih gereja, melayani apapun tetapi apakah mati? Kalau mati di hadapan Tuhan tidak berkenan, makanya Tuhan bilang “Aku tidak pernah mengenal kamu”. Mempelai wanita Tuhan adalah orang yang hidup, gereja Tuhan yang sempurna itu rohaninya hidup, bukan mati. Jangan takut, kalau rohani hidup jasmani pasti hidup. Dengar Firman keras bagi daging tetapi rohani hidup dan demi jasmani juga hidup. Jangan takut, Tuhan mampu memelihara masa depan yang indah. Tuhan sudah jamin semua di dalam Firman. Pada mulanya adalah Firman. Firman itu permulaan segala sesuatu, langit dan bumi diciptakan oleh Firman. Kalau Firman kita utamakan, jangan takut, pekerjaan Tuhan sediakan, makanan Tuhan sediakan, sampai jodoh Tuhan sediakan. Tidak mungkin Tuhan ciptakan Hawa kalau Adam mati. Adam hidup, maka Tuhan menciptakan Hawa.

 

Yohanes 6:65

6:65 Lalu Ia berkata: "Sebab itu telah Kukatakan kepadamu: Tidak ada seorang pun dapat datang kepada-Ku, kalau Bapa tidak mengaruniakannya kepadanya."

 

Ternyata Firman pengajaran itu adalah kasih karunia Tuhan, tidak semua orang mau menerima, hanya yang mendapat kasih karunia. Kalau kaum muda remaja bisa menikmati Firman pengajaran yang benar, bisa mengalami penyucian, tidak marah dinyatakan dosanya, malah bersukacita dan bersyukur, diperbaiki kelakuannya, dididik di dalam kebenaran, itu adalah kasih karunia Tuhan kepada kita sekalian. Jangan tolak Firman yang keras menunjuk dosa. Jangan bilang pendeta cerewet, siapa yang lapor-lapor.

 

Hasilnya kalau kita bisa menikmati pembukaan rahasia Firman, ditunjuk kesalahan kita, disucikan, diperbaiki kelakuan kita:

Yohanes 6:67-69

6:67 Maka kata Yesus kepada kedua belas murid-Nya: "Apakah kamu tidak mau pergi juga?"

6:68 Jawab Simon Petrus kepada-Nya: "Tuhan, kepada siapakah kami akan pergi? Perkataan-Mu adalah perkataan hidup yang kekal;

6:69 dan kami telah percaya dan tahu, bahwa Engkau adalah Yang Kudus dari Allah."

 

Firman pengajaran yang benar itu membuat kita bisa mengenal Yesus sebagai yang kudus dari Allah. Artinya kita mengalami penyucian. Kita mau membawa diri disucikan, tidak ada yang bisa mendekati Allah kalau tidak disucikan. Dosa membuat kita terpisah dari Tuhan.

 

Penyucian itu dimulai dari dalam, baru nanti keluar. Dalam Tabernakel ada alat namanya Tabut Perjanjian, itu menunjukan gereja yang sempurna menyatu dengan Yesus sebagai Kepala. Tabut ini disalut emas mulai dari bagian dalam baru luar. Apa yang harus disucikan di dalam hati kita?

Matius 15:19

15:19  Karena dari hati timbul segala pikiran jahat, pembunuhan, perzinahan, percabulan, pencurian, sumpah palsu dan hujat.

 

Ternyata dalam hati itu ada 7 keinginan jahat dan keinginan najis. Keinginan jahat itu mengarah pada cinta akan uang membuat kikir dan serakah. Kikir itu tidak bisa memberi untuk pekerjaan Tuhan dan untuk sesama yang membutuhkan. Serakah itu merampas milik sesama dan juga miliknya Tuhan yaitu perpuluhan dan persembahan khusus. Kalau sudah bekerja, sudah bisa cari uang sendiri, ada hasil yang dia nikmati, jangan lupa miliknya Tuhan. Jangan bilang nanti orang tua saya saja yang keluarkan perpuluhan. Kita yang sudah kerja, sudah ada gaji, ayo kembalikan miliknya Tuhan dan juga buah sulung. Keinginan najis mengarah pada dosa makan minum, merokok, narkoba, minuman keras, dan juga dosa kawin mengawinkan, dosa seks dengan berbagai macam bentuknya, seks pada diri sendiri, bukan suami isteri yang sah, sesama jenis. Kalau mau dibeberkan terlalu banyak modelnya, sudah dimodifikasi oleh setan.

 

Angka 7 itu angka sempurna. Jadi kalau hati disucikan, ada harapan bagi kita disempurnakan, menjadi sama mulia dengan Yesus. Apa artinya kita punya segala sesuatu, punya ijazah, punya gelar, punya kedudukan atau punya kekayaan dan lain-lain tetapi tidak suci! Itu semua tidak ada artinya, kita tidak punya pengharapan untuk menjadi sempurna. Manusia tanpa pengharapan hanya seperti binatang. Tetapi kalau hati tidak disucikan maka akan sempurna dalam kejahatan dan kenajisan, itulah Babel.

 

Kaum muda ayo serahkan hati untuk disucikan.

Mazmur 119:9-11

119:9 Dengan apakah seorang muda mempertahankan kelakuannya bersih? Dengan menjaganya sesuai dengan firman-Mu.

119:10 Dengan segenap hatiku aku mencari Engkau, janganlah biarkan aku menyimpang dari perintah-perintah-Mu.

119:11 Dalam hatiku aku menyimpan janji-Mu, supaya aku jangan berdosa terhadap Engkau.

 

Dalam mendengar Firman pengajaran yang benar yang dibuka rahasianya, jangan bersikap negatif yaitu:

a)      Yohanes 6:61

6:61 Yesus yang di dalam hati-Nya tahu, bahwa murid-murid-Nya bersungut-sungut tentang hal itu, berkata kepada mereka: "Adakah perkataan itu menggoncangkan imanmu?

 

Ini bersungut-sungut. Biasanya yang disungutkan isinya yang keras dan juga durasinya yang lama. Padahal kalau nonton film dan main game bisa berjam-jam. Orang seperti ini tidak akan dipakai Tuhan.

 

b)      Yohanes 6:64

6:64 Tetapi di antaramu ada yang tidak percaya." Sebab Yesus tahu dari semula, siapa yang tidak percaya dan siapa yang akan menyerahkan Dia.

 

Ini sikap tidak percaya Firman, merasa tidak logis, tidak masuk akal. Hati-hati kalau sudah punya gelar yang tinggi, kadangkala logikanya yang main, Firman diterima dengan akal logika sampai berpikir “tidak mungkin!”. Akhirnya keselamatannya juga menjadi tidak mungkin baginya, tidak selamat.

Yang tidak percaya Firman itu kebanyakan kaum muda. Ingat waktu Yesus mau lahir, malaikat datang kepada perawan suci yaitu Maria. Malaikat berkata kamu akan mengandung. Maria berkata “bagaimana mungkin hal itu terjadi” bagi dia tidak mungkin. Waktu Lazarus mati, Tuhan Yesus bilang “buka batu kubur” yang berkomentar malah kaum muda yaitu Martha “tidak mungkin, dia sudah mati dan berbau busuk”.

 

c)      Yohanes 6:66

6:66 Mulai dari waktu itu banyak murid-murid-Nya mengundurkan diri dan tidak lagi mengikut Dia.

 

Meninggalkan Yesus sampai meninggalkan Firman pengajaran yang benar. Tidak lagi mengikut Yesus, hanya mengikuti hawa nafsu dagingnya. Masa muda itu masa kuatnya daging, jangan dituruti maunya, bahaya! Keinginan daging memang lebih memikat dari pada Firman. Tetapi jangan diikuti maunya. Coba dengar Firman, jangan gonta-ganti pacar sebab gonta ganti pacar itu bibit kawin cerai. Tetapi kalau ikut daging, gonta ganti pacar itu jago, hebat. Akhirnya meninggalkan Yesus, meninggalkan pengajaran yang benar lalu menuruti keinginan dagingnya, inilah yang dinamakan gugur dari iman. Kalau Yesus datang yang Dia cari adakah iman di bumi ini. Kalau tidak punya iman tidak bisa menyambut Yesus.

 

2.      Roma 8:11

8:11  Dan jika Roh Dia, yang telah membangkitkan Yesus dari antara orang mati, diam di dalam kamu, maka Ia, yang telah membangkitkan Kristus Yesus dari antara orang mati, akan menghidupkan juga tubuhmu yang fana itu oleh Roh-Nya, yang diam di dalam kamu.

 

Kuasa kebangkitan oleh Roh Kudus. Poin pertama kita mendengar Firman, kita disucikan berarti sudah mengalami kuasa kebangkitan. Poin kedua mengalami kuasa kebangkitan oleh Roh Kudus. Apa tandanya mengalami kuasa kebangkitan oleh Roh Kudus? Saya menyembah berbahasa roh. Belum tentu sudah mengalami kuasa kebangkitan oleh Roh Kudus! Bisa saja seperti merpati sudah tidak ada, tinggal tahinya saja yang ada. Atau minyak wangi botolnya sudah kosong, tinggal wanginya saja yang ada.

 

Apa praktek mengalami kuasa kebangkitan oleh Roh Kudus?

Roma 5:13

5:13 Sebab sebelum hukum Taurat ada, telah ada dosa di dunia. Tetapi dosa itu tidak diperhitungkan kalau tidak ada hukum Taurat.

 

Mematikan perbuatan-perbuatan daging. Mengaku ada Roh Kudus tetapi waktu kerja korupsi, korupsi waktu dan korupsi uang. Di sekolah nyontek. Pacaran lakukan yang najis-najis. Padahal katanya ada Roh Kudus! Kalau ada Roh Kudus itu mematikan perbuatan daging.

Galatia 5:19-21

5:19 Perbuatan daging telah nyata, yaitu: 1percabulan, 2kecemaran, 3hawa nafsu,

5:20 4penyembahan berhala, 5sihir, 6perseteruan, 7perselisihan, 8iri hati, 9amarah, 10kepentingan diri sendiri, 11percideraan, 12roh pemecah,

5:21 13kedengkian, 14kemabukan, 15pesta pora dan sebagainya. Terhadap semuanya itu kuperingatkan kamu — seperti yang telah kubuat dahulu — bahwa barangsiapa melakukan hal-hal yang demikian, ia tidak akan mendapat bagian dalam Kerajaan Allah.

 

Ini 15 jenis perbuatan daging. Kalau ini ada maka kita tidak akan dipakai oleh Tuhan. Pelayanan pembangunan Tubuh Kristus atau pelayanan pembangunan rumah rohani dinubuatkan lewat pembangunan Tabernakel. Bangsa Israel didorong hatinya oleh Tuhan untuk membawa bahan pembangunan Tabernakel yang terdiri dari 16 jenis bahan. Kalau ada perbuatan daging maka tidak akan dipakai dalam pelayanan pembangunan Tubuh Kristus, tidak bisa mempersembahkan 16 jenis bahan untuk pembangunan Tabernakel, artinya tidak bisa dipakai dalam pembangunan Tubuh Kristus.

Keluaran 25:3-7

25:3 Inilah persembahan khusus yang harus kamu pungut dari mereka: 1emas, 2perak, 3tembaga;

25:4 4kain ungu tua, 5kain ungu muda, 6kain kirmizi, 7lenan halus, 8bulu kambing;

25:5 9kulit domba jantan yang diwarnai merah, 10kulit lumba-lumba dan 11kayu penaga;

25:6 12minyak untuk lampu, 13rempah-rempah untuk minyak urapan dan untuk ukupan dari wangi-wangian,

25:7 14permata krisopras dan 15permata tatahan untuk baju efod dan untuk tutup dada.

 

Katanya 16, ini hanya 15. Lalu dari mana yang ke-16? Tadi disebut ada kain ungu tua, kain ungu muda dan kain kirmizi, dari mana pewarnanya? Untuk memberi warna diambil dari kerang-kerangan diatamae lanyu gatae. Itu yang ke-16

 

Kita perhatikan lagi pembangunan gereja mula-mula, Tabernakel rohani. Waktu murid-murid berkumpul di Yerusalem mereka berbahasa roh dan ada 16 bahasa mereka ucapkan.

Kisah Para Rasul 2:9-11

2:9 kita orang 1Partia, 2Media, 3Elam, 4penduduk Mesopotamia, 5Yudea dan 6Kapadokia, 7Pontus dan 8Asia,

2:10 9Frigia dan 10Pamfilia, 11Mesir dan 12daerah-daerah Libia yang berdekatan dengan Kirene, 13pendatang-pendatang dari Roma,

2:11 baik 14orang Yahudi maupun penganut agama Yahudi, orang 15Kreta dan orang 16Arab, kita mendengar mereka berkata-kata dalam bahasa kita sendiri tentang perbuatan-perbuatan besar yang dilakukan Allah."

 

Jadi selama kita melakukan perbuatan daging tidak akan bisa menyerahkan hidup untuk dipakai Tuhan. Kalaupun dia melayani itu terpaksa, hanya merasa dipakai! Biar Roh Kudus kita mohonkan sore hari ini untuk dicurahkan di tengah kita dan kita matikan perbuatan-perbuatan daging, maka pelayanan kita akan menghasilkan buah. Bekerja melayani itu memberi buah. Selama ini kita melayani ada buah atau tidak. Melayani di gereja, tetapi begitu pulang tidak ada buah. Kita matikan dulu perbuatan daging, baru bisa menyerahkan diri dipakai Tuhan, ada buah yang bisa kita hasilkan yang disebut buah-buah roh.

Galatia 5:22-23

5:22 Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan,

5:23 kelemahlembutan, penguasaan diri. Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu.

 

Berbuah = berubah. Dia pemain musik tetapi dusta terus, berarti masih lakukan perbuatan daging! Dia khotbah tetapi ada perbuatan daging, berarti tidak berbuah. Harus ada buah, ada keubahan hidup yang bisa dilihat oleh sesama. Orang tua lihat anaknya “dulu anakku suka keluar malam-malam, sekarang dia keluar hanya untuk melayani” itu ada keubahan hidup. Pulang cepat saja itu sudah jadi kesaksian. Waktu Zipora pulang dari menggembalakan, papanya tanya “lekas sekali kamu pulang” itu sudah jadi kesaksian. Kaum muda remaja jangan rumah hanya dijadikan hotel. Minta kunci ke receptionis, terserah pulang jam berapa. Itu perbuatan daging, tetapi tetap melayani, tidak dipakai oleh Tuhan!

 

Kaum muda sungguh-sungguhlah melayani, mulai dari dalam rumah tangga bantulah orang tua melayani dengan baik di situ. Berbuah itu berarti bermanfaat, berguna bagi Tuhan dan bagi sesama. Orang tua terhibur, capek-capek banting tulang kerja tetapi lihat anak ada keubahan orang tua terhibur.

 

3.      I Yohanes 3:13-14

3:13 Janganlah kamu heran, saudara-saudara, apabila dunia membenci kamu.

3:14 Kita tahu, bahwa kita sudah berpindah dari dalam maut ke dalam hidup, yaitu karena kita mengasihi saudara kita. Barangsiapa tidak mengasihi, ia tetap di dalam maut.

 

Pindah dari maut kepada hidup berarti mengalami kuasa kebangkitan. Kuasa kebangkitan oleh kasih Allah. Praktek mengalami kuasa kebangkitan oleh kasih Allah adalah bisa mengasihi sesama sampai bisa mengasihi orang yang memusuhi kita, tidak ada lagi kebencian, tidak ada lagi kepahitan. Kalau bisa mengasihi orang yang memusuhi kita, itulah kasih yang sempurna. Mungkin kita sudah terlanjur disakiti, yah belajar mengasihi, minimal kita mendoakan yang baik. Yang paling banyak menyakiti adalah sesama dalam rumah tangga. Suami menyakiti isteri, isteri menyakiti suami, anak menyakiti orang tua, antara kakak beradik. Banyak orang tua justru membuat anak hilang masa depan.

 

Dari mana kita mendapatkan 3 macam kuasa kebangkitan Yesus? Dari penggembalaan, lewat ketekunan dalam 3 macam ibadah pokok. Ayo kaum muda jangan malas menekuni 3 macam ibadah pokok.

1.      Kuasa kebangkitan lewat Firman kita dapatkan lewat ketekunan ibadah Pendalaman Alkitab dan Perjamuan suci. Kita bersekutu dengan Yesus Anak Allah di dalam Firman dan KorbanNya.

2.      Kuasa kebangkitan oleh Roh Kudus kita dapatkan dapat ketekunan dalam ibadah Raya. Kita bersekutu dengan Allah Roh Kudus di dalam urapan dan karuniaNya.

3.      Kuasa Kebangkitan lewat kasih Allah kita dapatkan lewat ketekunan dalam ibadah doa penyembahan, kita bersekutu dengan Allah Bapa di dalam kasihNya.

 

Lewat penggembalaan, lewat ketekunan dalam 3 macam ibadah pokok kita alami pembaharuan secara terus menerus dari manusia daging menjadi manusia rohani sampai sempurna seperti Yesus. Manusia daging tidak bisa hidup di sorga, hanya manusia rohani yang bisa sampai di sana. Manusia rohani memiliki tubuh kemuliaan.

I Korintus 15:50-52

15:50 Saudara-saudara, inilah yang hendak kukatakan kepadamu, yaitu bahwa daging dan darah tidak mendapat bagian dalam Kerajaan Allah dan bahwa yang binasa tidak mendapat bagian dalam apa yang tidak binasa.

15:51 Sesungguhnya aku menyatakan kepadamu suatu rahasia: kita tidak akan mati semuanya, tetapi kita semuanya akan diubah,

15:52 dalam sekejap mata, pada waktu bunyi nafiri yang terakhir. Sebab nafiri akan berbunyi dan orang-orang mati akan dibangkitkan dalam keadaan yang tidak dapat binasa dan kita semua akan diubah.

 

Mulai sekarang ini kita sudah harus memiliki tanda-tanda tubuh kemuliaan, jangan tunggu nanti. Kalau kita mulai diubahkan berarti sudah ada tanda-tanda. Nanti Yesus datang kita diubahkan sekejab mata sempurna seperti Yesus. Sudah merayakan Paskah bertahun-tahun, sudah tergembala, apakah kita memiliki tanda-tanda tubuh keubahan?

 

Tanda-tanda tubuh kemuliaan.

I Korintus 15:53-58

15:53 Karena yang dapat binasa ini harus mengenakan yang tidak dapat binasa, dan yang dapat mati ini harus mengenakan yang tidak dapat mati.

15:54 Dan sesudah yang dapat binasa ini mengenakan yang tidak dapat binasa dan yang dapat mati ini mengenakan yang tidak dapat mati, maka akan genaplah firman Tuhan yang tertulis: "Maut telah ditelan dalam kemenangan. 

15:55 Hai maut di manakah kemenanganmu? Hai maut, di manakah sengatmu?"

15:56 Sengat maut ialah dosa dan kuasa dosa ialah hukum Taurat.

15:57 Tetapi syukur kepada Allah, yang telah memberikan kepada kita kemenangan oleh Yesus Kristus, Tuhan kita.

15:58 Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, berdirilah teguh, jangan goyah, dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia.

 

Ada 3 tanda di sini:

1.      Berdiri teguh jangan goyah. Artinya berdiri teguh pada satu Firman pengajaran yang benar. Tidak digoyahkan oleh ajaran palsu, oleh pencobaan dan oleh daya tarik dunia. Tetap pegang satu Firman pengajaran yang benar. Seringkali waktu sekolah minggu dalam pengajaran, remaja masih dalam pengajaran. Begitu mau menikah tinggalkan pengajaran, itu berarti tidak berdiri teguh. Ayo mulai dari sekolah minggu sungguh-sungguh melayani, remaja, dewasa, sampai menikah tetap pegang teguh pengajaran yang benar. Banyak pencobaan yang dialami, pengaruh daya tarik dunia begitu kuat menarik orang-orang dalam pengajaran sehingga jatuh. Bintang itu mau ditarik sampai jatuh, jangan terjadi pada kita. Saya juga dulu guru sekolah minggu di sini, sedih melihat anak-anak sekolah minggu beberapa yang hilang. Makanya sejak bertobat, dipanggil menjadi hamba Tuhan, di hati ini ada beban untuk melayani kaum muda remaja. Mari berdiri teguh jangan goyah. Goyahnya waktu ketemu dengan yang ganteng, cantik, kaya. Jangan seperti itu! Kalau memang dia jodoh bawa dulu dengar pengajaran. Kalau dia tidak mau terima itu bukan jodohmu. Tuhan kasih yang terbaik, jangan takut!

 

Berdiri teguh di atas Korban Kristus, tidak mau jatuh dalam dosa, tidak mau cemar, tidak mau kena sengat maut yaitu dosa sampai puncaknya dosa. Diajak pacar berbuat yang najis-najis tetap tidak mau, itu berdiri teguh di atas Korban Kristus, itu tanda tubuh kemuliaan.

 

2.      Giat selalu dalam pekerjaan Tuhan. Ayo kaum muda semangat melayani. Istilah selalu itu bukan sewaktu-waktu. Kadang kaum muda hanya kalau ada maunya baru dia giat. Harus selalu setia, berkobar beribadah melayani Tuhan. Mengapa harus selalu, bukan sewaktu-waktu? Karena kita sedang berjaga-jaga menanti kedatangan Yesus. Waktu Yesus datang kalau kita berjaga-jaga kita berbahagia, bisa masuk pesta nikah Anak Domba. Tetapi waktu Yesus datang lalu dia tidak melayani, tidak berjaga-jaga, pasti ketinggalan. Tuhan Yesus katakan berbahagialah hamba yang didapati Tuannya melakukan tugasnya saat Tuannya datang.

Matius 24:26

24:26 Jadi, apabila orang berkata kepadamu: Lihat, Ia ada di padang gurun, janganlah kamu pergi ke situ; atau: Lihat, Ia ada di dalam bilik, janganlah kamu percaya.

 

Ayo tugas pelayanannya apa? Ayo selalu giat melayani. Sebagai pimpinan pujian giat melayani, sebagai anggota zangkoor giat melayani, sebagai pembersih gereja giat selalu melayani. Yang tergembala secara online juga bisa giat melayani yaitu jadi pendoa. Ayo jangan ada yang nganggur, jangan sewaktu-waktu, harus selalu. Termasuk kami hamba Tuhan harus giat selalu melayani Tuhan.

 

3.      Melayani Tuhan dengan berjerih payah, ada pengorbanan dan perjuangan. Ayo mungkin menempuh jarak jauh untuk beribadah atau beribadah online dengan jaringan yang kurang baik, ayo berjerih payah, berjuang, ada pengorbanan! Bukan waktu pas online loading, langsung berhenti ibadah dan lihat yang lain. Jangan! Ayo berjerih payah berjuang untuk beribadah melayani. Teladani bagaimana perjuangan gembala berjerih payah. Apalagi masih muda, yang orang tua berjerih payah, berjuang, berkorban yang masih muda malah santai. Jangan santuy. Lihat perjuangan orang tua.

 

Dikatakan tadi jerih payah kita tidak sia-sia. Kenapa tidak sia-sia? Sebab ada upah sudah Tuhan sediakan. Upah ada di tangan Tuhan, jadi tidak ada yang bisa ambil.

 

Yesaya 49:3-4

49:3 Ia berfirman kepadaku: "Engkau adalah hamba-Ku, Israel, dan olehmu Aku akan menyatakan keagungan-Ku."

49:4 Tetapi aku berkata: "Aku telah bersusah-susah dengan percuma, dan telah menghabiskan kekuatanku dengan sia-sia dan tak berguna; namun, hakku terjamin pada TUHAN dan upahku pada Allahku."

 

Di dunia saja kalau kita bekerja dengan giat, bosnya kasihkan bonus, apalagi di ladang Tuhan.

 

Upah yang terbesar adalah memiliki Yesus dan dimiliki Yesus.

Kidung Agung 2:16; 6:3

2:16 Kekasihku kepunyaanku, dan aku kepunyaan dia yang menggembalakan domba di tengah-tengah bunga bakung.

6:3 Aku kepunyaan kekasihku, dan kepunyaanku kekasihku, yang menggembalakan domba di tengah-tengah bunga bakung.

 

Upah terbesar memiliki Yesus dan dimiliki Yesus. Kalau Yesus kita dapatkan jangan kuatir dengan kebutuhan hidup sehari-hari, Yesus mampu menyediakan semuanya. Dia pemelihara, Dia pelindung, Dia pembela, Dia penolong kita sekalian. Apapun pergumulan yang dihadapi yang penting kita memiliki Yesus, berjuanglah sampai kita memiliki Yesus, segalanya Dia sediakan bagi kita. Dia sudah buktikan Dia sanggup menyediakan segalanya bagi kita lewat mati di kayu salib. NyawaNya saja Dia serahkan, apalagi cuma makan minum, pekerjaan dan sebagainya.

 

Biarlah komitmen kita sekalian, lewat kuasa kebangkitan Yesus, saya mau melayani Tuhan dengan setia. Berdiri teguh atas pengajaran yang benar, berdiri teguh atas Korban Kristus, tidak mau dicemari oleh dosa, mau giat selalu dalam pekerjaan Tuhan. Mau melayani dengan berjerih payah, berjuang, berkorban apa saja. Semuanya tidak sia-sia, kita mendapatkan upah yang sudah dijamin di tangan Tuhan. Bahkan memiliki Yesus dan dimiliki oleh Yesus.

 

Seperti nabi Yesaya ketika Tuhan bertanya siapa yang mau Ku utus, dia langsung berkata “ini aku, utuslah aku”. Sore malam hari ini amanat Tuhan ditujukan kepada kita “pergilah, beritakan injil kepada segala makhluk” ayo layanilah Tuhan. Tuhan tanya siapakah yang mau ku utus? Biarlah kita menjawab Tuhan ini aku, pakailah aku, jadikanlah aku sebagai alatMu Tuhan.

 

Tuhan Memberkati.

GPT “Kristus Penebus”

Jl. Langgadopi No.4 Tentena

Kec. Pamona Puselemba, Kab. Poso, 94663

HP: 081334496911

Email: imamat_raja@yahoo.com

www.gptkp.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar